Siapkan Talenta Digital, SMKS 2 Muhammadiyah Banjarsari Implementasikan KiDi IoT

Telkom Indonesia konsisten mendukung pengembangan dunia pendidikan dengan memberikan layanan penunjang pembelajaran, salah satunya penerapan program KiDi IoT.-TELKOM PRIANGAN TIMUR-radarcirebon.com
BANJAR, RADARCIREBON.COM – Telkom Indonesia secara konsisten mendukung pengembangan dunia pendidikan dengan memberikan layanan penunjang pembelajaran, salah satunya penerapan program Kelas Industri Digital Internet of Things (KiDi IoT).
KiDi IoT merupakan solusi IoT di sektor pendidikan yang ditujukan khusus untuk guru dan siswa SMK dengan metode pembelajaran project based learning berupa teaching factory dalam pembuatan use case IoT.
SMKS 2 Muhammadiyah Banjarsari merupakan SMK pertama di Kota Banjar yang mengimplementasikan KiDi IoT. Kerjasama dengan Telkom Witel Priangan Timur ini merupakan program strategis SMKS 2 Muhammadiyah Banjarsari.
Yakni kerjasama mengembangkan sumber daya manusia dalam mendigitalisasikan sarana dan prasarana dengan membangun Laboratorium Internet of Things untuk mempermudah guru dan siswa SMK memahami materi di bidang IoT.
BACA JUGA:Terakhir Beraksi di Beber, 4 Anggota Komplotan Pencuri Spesialis Minimarket di Cirebon Diringkus Polisi
Penandatanganan kerjasama ini dihadiri oleh Kepala SMKS 2 Muhammadiyah Banjarsari Tina Gantina ST, Head of Telkom Daerah Banjar Zaidane Alizzah Naufal, Account Manager Telkom Witel Priangan Timur Dhinda Ayu Amelia, dan Project Operation Telkom Regional 2 Jawa Barat Akbar Trisnamulya Putra, Senin (6/1/2025).
Head of Telkom Daerah Banjar, Zaidane Alizzah Naufal, menyampaikan bahwa implementasi KiDi IoT ini merupakan program kolaborasi dan sinergi Telkom dengan SMKS 2 Muhammadiyah Banjarsari agar siswa dapat menjadi talenta digital yang handal dan siap menghadapi tantangan global di era Industri 4.0.
Dengan kurikulum yang komprehensif, fasilitas lengkap, dan dukungan penuh dari Telkom Indonesia, program ini tidak hanya memberikan pemahaman mendalam tentang teknologi IoT tetapi juga keterampilan praktis dan pengembangan kreativitas. (ade/opl)
BACA JUGA:Mana yang Lebih Efektif Bakar Lemak: Gym atau Joging?
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: