11 Kambing di Japara Kuningan Dimangsa Hewan Buas, Diduga Serangan Ajag

11 Kambing di Japara Kuningan Dimangsa Hewan Buas, Diduga Serangan Ajag

Serangan ajag membuat 11 kambing mati di Desa Wano dan Cengal, Kecamatan Japara, Kabupaten Kuningan.-Foto dokumentasi warga-radarcirebon.com

RADARCIREBON.COM - Sebanyak 11 ekor kambing milik warga di Dusun III, RT 04 RW 02, Desa Wano dan Desa Cengal, Kecamatan Japara, Kabupaten Kuningan, mati dimangsa hewan predator.

Dugaan sementara predator yang menyerang adalah anjing liar alias ajag yang biasa menyerang hewan ternak.

Hal tersebut terlihat dari pola perilaku pemangsa yang hanya memakan bagian dalam kambing.

Setelah itu, ditinggalkan begitu saja di kandang dan area di sekitar yang berdekatan dengan hutan.

BACA JUGA:Gangguan Gas Alam di Cirebon, Surat PGN ke Pelanggan: Ada Pemeliharaan, Terjadi Sabtu - Minggu

Kepala Desa Cengal, Eeng Suhartini mengatakan, sudah 2 hari terjadi hewan ternak diserang oleh pemangsa.

"Laporannya katanya sudah ada belasan kambing ternak warga diterkam anjing hutan, sering disebutnya ajag," kata Eeng, kepada radarcirebon.com, Minggu, 16, Februari 2025.

Menurut dia, di Desa Wano ada 9 kambing dan di Desa Cengal ada 2 yang dimangsa. "Semuanya langsung dikubur sama warga," ungkapnya.

Dia mengaku, warga sudah berusaha mengantisipasi dengan melaksanakan ronda malam. Begitu juga peternak.

BACA JUGA:Inilah 5 Manfaat Minuman Jahe, Salah Satunya Melancarkan Darah

Tetapi serangan hewan predator semacam ini, memang sulit untuk diantisipasi.

"Itu tidak pernah kelihatan sama orang, dalam arti begini, itu binatang tidak ada warga yang pernah melihatnya, tidak pernah ketahuan, padahal warga dan peternak juga kanrutin ronda. Tau-tau ada itu,"

Eeng mengaku sudah menjabat sejak tahun 2023, tetapi baru menemukan kejadian serangan ajag.

"Saya disini sejak 2023, baru sekarang menemukan kejadian ini. Tapi kata kelapa desa yang sebelum sebelumnya, seperti yang rutin setiap lima tahun," bebernya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: