Danramil Kesambi dan DPRD Kota Cirebon Monitoring Pelaksanaan MBG di SMP 4

Danramil Kesambi bersama DPRD Kota Cirebon Monitoring Program Makan Bergizi Gratis (MBG) di SMPN 4 Kota Cirebon, Selasa 18 Februari 2025.-DEDI HARYADI-RADARCIREBON.COM
CIREBON, RADARCIREBON.COM - Dalam rangka mendukung program pemerintah untuk meningkatkan kualitas gizi siswa, Danramil 1401/Kesambi Kota Cirebon Kapten Inf M Ridwan bersama Ketua Komisi III Fraksi PKS DPRD Kota Cirebon M Yusup melakukan monitoring program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang dilaksanakan di SMP Negeri 4 Kota Cirebon, Selasa 18 Februari 2025.
Program MBG tersebut bertujuan untuk memastikan seluruh siswa mendapatkan asupan gizi yang cukup dan berkualitas, sebagai bagian dari upaya pemerintah pusat untuk mengatasi masalah gizi buruk pada anak-anak di sekolah.
Kegiatan MBG tersebut mendapat sambutan positif dari para siswa dan pihak sekolah.
BACA JUGA:Prabowo Tegaskan Pentingnya Pembangunan Infrastruktur untuk Perekonomian Nasional
BACA JUGA:Istana Perintahkan Jajarannya untuk Perang Melawan Judol
BACA JUGA:Efisiensi Anggaran Sesuai Instruksi Presiden, Tuti: Birokrasi yang Melayani Masyarakat
Kepada radarcirebon.com di sela-sela kegiatan monitoring, Danramil 1401/Kesambi Kota Cirebon Kapten Inf M Ridwan mengatakan, program MBG merupakan langkah nyata dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat, terutama anak-anak sekolah dan kelompok rentan.
"Kami bersama DPRD hadir untuk memastikan bahwa program ini benar-benar bermanfaat bagi masyarakat dan berjalan sesuai rencana," katanya.
Kapten Inf M Ridwan menyebutkan, pihaknya (TNI AD) mendukung penuh program-program yang berhubungan dengan kesehatan dan kesejahteraan masyarakat, terutama anak-anak, yang merupakan generasi penerus bangsa.
BACA JUGA:SMAN 7 Kota Cirebon Masuk Radar KPAI, Perlindungan Hak Siswa Jadi Sorotan
BACA JUGA:Pesan Penting Kombes Pol Sumarni untuk Masyarakat Kabupaten Cirebon
"Ini adalah bentuk sinergitas antara pemerintah, TNI AD, dan masyarakat untuk memastikan anak-anak kita tumbuh dengan sehat dan dapat belajar dengan optimal," sebutnya.
Dengan adanya program seperti ini, lanjut Danramil, diharapkan dapat mengurangi angka gizi buruk dan meningkatkan kualitas pendidikan di Kota Cirebon.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: reportase