Budi Youyastri Menyatu dengan Rakyat
KUNINGAN – Sebagai politisi PAN sekaligus caleg DPR RI , Budi Youyastri dinilai unik oleh rekan-rekan partainya sendiri. Dengan gayanya yang merakyat, mau belusukan ke desa-desa tanpa memilih dan memilah, sosok Budi menjadi harapan mayoritas kader PAN. Penilaian ini disampaikan H Budiana Kosasih, Ketua MPPW PAN Jabar, kemarin (28/3). Semenjak dirinya aktif di partai pada 1998 lalu, ia mengaku baru menemukan sosok ideal seperti Budi Youyastri. Tak heran jika dirinya menilai unik terhadap sosok caleg bernomor urut 2 tersebut. “PAN yang dulu hanya dikenal kalangan menengah dan atas, kini dikenal pula oleh kalangan menengah ke bawah. Ini berkat sering turunnya beliau ke desa-desa tanpa membeda-membedakan dan tidak pilih-pilih,” ujar Budiana Kosasih, saudara kandung dari dr H Afif Kosasih itu. Budi Youyastri, imbuh Budiana, merupakan sosok yang menyatu dengan rakyat. Dalam setiap waktu dirinya selalu mengunjungi masyarakat pedesaan. Hal ini membuat warga yang lapar sapaan serta merasa penting terhadap pengetahuan pemilu, terpuaskan. “Warga yang tadinya tidak mengenal biru, sekarang jadi kenal. Beliau tanpa letih terus belusukan menyisir wilayah Jabar X,” tuturnya. Meski sudah mapan secara materi, Budi Youyastri mau duduk bareng masyarakat. Jebolan ITB itu pun mau menginap di rumah warga yang lantainya beralaskan tikar. Selain itu, upaya Budi Youyastri untuk mendorong semangat jajaran pengurus DPC PAN kecamatan, diapresiasi oleh Budiana. Satu contoh, para pengurus DPC yang kecamatannya berhasil jadi partai pemenang, dijanjikan sebuah alat transportasi partai. “Kalau di kecamatan itu PAN jadi pemenang maka diberikan reward oleh pak Budi Youyastri. Dan yang paling saya apresiasi, reward tersebut akan diberikan terlepas dirinya akan jadi DPR ataupun tidak,” ungkapnya. Padahal, Budi Youyastri bukan caleg incumbent. Namun kepeduliannya terhadap partai dinilainya sangat tinggi. Wajar jika Budiana terus mengatakan bahwa Budi Youyastri unik. Ia juga berulang kali menuturkan, baru kali ini menemukan sosok kader PAN seperti itu. “Mungkin kalau di luar Jawa Barat banyak orang yang seperti Pak Budi Youyastri. Tapi kalau di Jabar terus terang baru kali ini saya melihat orang seperti itu semenjak saya aktif di partai tahun 1998,” ujar Budiana. Dengan gayanya yang unik, mau kotor-kotoran dan merakyat, Budi Youyastri diyakini bisa memperoleh dukungan signifikan dari masyarakat. Apakah masyarakat Kuningan, Banjar, Ciamis ataupun Pangandaran. Sosok Budi juga diyakini bisa mengangkat citra PAN sekaligus memeratakan PAN yang selama ini hanya dikenal kalangan menengah ke atas saja. “Beliau menganggap saudara kepada semua orang. Tak memilah-milah dan merangkul semuanya. Insya Allah Pak Budi Youyastri akan menjadi harapan partai,” tukas Budiana yang juga merupakan caleg DPRD Jabar nomor urut 2. (ded)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: