Penampilan Kevin Hugo Meriahkan Penutupan Spectrum di SMPN 1 Kota Cirebon

Kevin Hugo, penyanyi Jebolan Indonesian Idol meriahkan hari terakhir kegiatan Spectrum di SMPN 1 Kota Cirebon, Kamis (20/2/2025).-Dedi Haryadi-radarcirebon.com
CIREBON, RADARCIREBON.COM - Acara penutupan Spectrum di SMPN 1 Kota Cirebon berlangsung meriah dengan kehadiran Kevin Hugo, penyanyi jebolan Indonesian Idol, Kamis (20/2/2025).
Penampilan Kevin Hugo bersama bandnya di panggung Spectrum SMPN 1 Kota Cirebon menghibur para siswa, guru, dan tamu undangan. Festival tahunan ini menjadi ajang unjuk kreativitas dan bakat para siswa SMPN 1 Kota serta wadah untuk mempererat kebersamaan di lingkungan sekolah.
Pada puncak acara Spectrum tersebut Kevin Hugo bersama band membawakan beberapa lagu hitsnya. Para siswa tampak antusias dan ikut bernyanyi bersama, menciptakan suasana yang penuh semangat dan kebersamaan.
Kepala SMP Negeri 1 Cirebon, Lilik Agus Darmawan SPd MM kepada RadarCirebon.Com mengatakan, Spectrum selain sebagai ajang kreativitas seni budaya, tapi juga ekonomi kreatif. Hal ini sesuai dengan implementasi kurikulum merdeka melalui Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5).
BACA JUGA:Akhirnya, H Imron Bupati Cirebon Berangkat ke Magelang: Standby Lebih Baik
“Jadi selain menampilkan seni budaya seluruh nusantara, Spectrum juga menjadi ruang untuk memasarkan dan menjual produk UMKM yang dibuat para siswa. Tema ini sesuai dengan implementasi P5,”katanya.
Bukan hanya pembelajaran di sekolah, Lilik menyebutkan, hasil dari kegiatan Spectrum diharapkan bisa menjadi bekal para siswa untuk bermasyarakat.
“Banyak hal yang dipelajari, mulai dari belajar mandiri hingga gotong royong. Ini menjadi bekal para siswa kedepannya saat berada di lingkungan masyarakat,”sebutnya.
Kepala SMPN 1 Cirebon menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam suksesnya acara Spectrum tahun ini.
BACA JUGA:H Imron Bupati Cirebon Menunggu Instruksi Megawati, Tunda Keberangkatan Retreat ke Magelang
"Kami sangat bangga dengan kreativitas siswa-siswi kami. Kehadiran artis nasional juga menjadi motivasi bagi mereka untuk terus mengembangkan bakat dan meraih mimpi," ujarnya. (rdh)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: