Direktur Strategi Pelindo : Pelabuhan Cirebon Miliki Potensi

Direktur Strategi Pelindo : Pelabuhan Cirebon Miliki Potensi

Direktur Strategi Pelindo : Pelabuhan Cirebon Miliki Potensi -Abdullah -radarcirebon

CIREBON, RADARCIREBON.COM -Pelindo Regional 2 Cirebon menerima kunjungan kerja Direktur Strategi Pelindo, Prasetyo, yang didampingi oleh Direktur PT Pelindo Solusi Logistik, beserta jajarannya.

Kunjungan ini bertujuan untuk memastikan kesiapan operasional di Pelabuhan Cirebon menyambut Hari Raya Idul Fitri 1446 H, sekaligus meninjau potensi Pelabuhan Cirebon.

Kunjungan Kerja tersebut disambut hangat oleh Darwis selaku General Manager Pelindo Regional 2 Cirebon, beserta jajaran manajemen dan juga anak dan cucu perusahaan yang beroperasi di wilayah Pelindo Regional 2 Cirebon. Kunjungan ini merupakan kunjungan perdana Prasetyo ke Pelabuhan Cirebon.

Dalam berbagai hal, Prasetyo mengatakan bahwa Pelabuhan Cirebon memiliki potensi besar yang dapat dimanfaatkan dalam kaitannya dengan optimalisasi lahan dan kepariwisataan bisnis.

BACA JUGA: Demo Tolak Pengesahan RUU TNI di Bandung Berlangsung Sampai Jelang Sahur

“Peran Pelindo sebagai salah satu tonggak distribusi logistik di Indonesia, berkaitan erat dengan tumbuhnya perekonomian suatu daerah. Pelabuhan Cirebon sendiri merupakan salah satu Pelabuhan penting di Jawa Barat, dan saya lihat Pelabuhan ini memiliki potensi yang cukup besar di bidang logistik dan kepariwisataan,” tutur Prasetyo dalam Berbagainya.

Pelabuhan Cirebon tersendiri memiliki luas kurang-lebih 50 hektar dan telah berdiri sejak tahun 1800-an. Karena usia dan sejarahnya yang panjang, banyak sekali bangunan di kawasan Pelabuhan yang usianya ratusan tahun dan sangat cocok untuk dijadikan sebagai Kawasan wisata warisan budaya yang bisa dioptimalkan.

Dalam kesempatan yang sama, Darwis selaku General Manager Pelindo Regional 2 Cirebon menyambut baik usulan bisnis kepariwisataan tersebut.

“Selama ini, kami sudah cukup sering kedatangan kapal pesiar yang membawa turis asing dalam rangka wisata warisan budaya, kami harap potensi-potensi ini bisa dikaji lebih lanjut untuk dapat meningkatkan nilai Pelabuhan Cirebon dalam pertumbuhan perekonomian di Kota Cirebon,” kata Darwis.

BACA JUGA: DPRD Dorong Pembangunan Partisipatif Melalui Pokir 2026, Tegaskan Komitmen Bangun Daerah Bersama Rakyat

Kunjungan Kerja Direktur Strategi Pelindo tersebut diawali dengan kunjungan lapangan ke area kerja operasional Pelindo di dermaga umum Pelabuhan Cirebon, dan diakhiri dengan pemaparan kinerja operasional dan nonoperasional oleh manajemen Pelindo Regional 2 Cirebon.

Selain meninjau kinerja, Direktur Strategi Pelindo juga diagendakan untuk melakukan seremonial penyerahan simbolis bantuan Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) Pelindo Berbagi Ramadhan dalam bentuk bantuan sembako dan paket takjil selama bulan Ramadhan 1446 H kepada para anak yatim, Tenaga Kerja Bongkar Muat (TKBM), dan masyarakat Cirebon khususnya bagi yang berdomisilli di sekitar wilayah Pelabuhan Cirebon. (abd)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: