3 Mobil, 1 Motor Tabrakan Beruntun

3 Mobil, 1 Motor Tabrakan Beruntun

CIREBON – Tabrakan beruntun terjadi di Jl Raya Kemantren, Kabupaten Cirebon yang melibatkan dua mobil dan sebuah sepeda motor, kemarin (20/5). Kecelakaan tersebut tidak menyebabkan korban jiwa. Namun, arus lalu lintas yang melintas di jalan tersebut sempat mengalami kemacetan dan ketiga kendaraan yang terlibat tabrakan rusak parah. Data yang dihimpun Radar Cirebon menyebutkan, awalnya pagi itu sekitar pukul 09.30, mobil boks bermuatan mesin pendingin es krim bernopol B 9319 CRU dikemudikan Misto (31) beserta kernetnya, Akhmad Romadhon (23), keduannya warga Kampung Situgangga, Kecamatan Kesambi, Kota Cirebon, melaju dari arah Kota Cirebon hendak mengirim mesin pendingin es Krim ke Sumber, Kabupaten Cirebon. Ketika melintas di TKP, Misto sang sopir mobil boks dikejutkan dengan sebuah mobil angkutan kota dengan trayek Gunung Sari-Sumber bernopol E-1908-HQ yang berhenti seenaknya di pinggir jalan sebelah kiri. Menghindari tabrakan dengan angkot, Misto pun banting stir ke kanan lalu menabrak mobil angkot GS tersebut. Sedangkan mobil pikap milik PT Telkom berhenti di tengah jalan. Apesnya, Mohammad Faturrohim (24) warga Kelurahan Perbutulan, Kecamatan Sumber yang sedang mengendarai sepeda motor Yamaha Jupiter bernopol E 4317 LK tepat di belakang mobil pikap itu terpental ke aspal setelah terkena tangga yang ada di bak belakang mobil pikap tersebut. Kemacetan arus lalu lintas di jalur tersebut pun terjadi hingga mencapai sekitar 1 Km. Beruntung, kemacetan arus lalu lintas itu dapat diatasi setelah petugas dari Polsek Sumber mendatangi TKP. Guna penyelidikan lebih lanjut, seluruh kendaraan yang terlibat kecelakaan dibawa ke Mapolsek Sumber untuk dijadikan sebagai barang bukti. ”Saya sudah coba memberi tanda klakson, tapi mobil pikap itu terus melaju dengan kecepatan, sehingga tabrakan terjadi,” ungkap Misto sopir mobil boks. Kapolres Cirebon Kabupaten AKBP Irman Sugema melalui Kapolsek Sumber AKP Soenarko mengatakan, kasus kecelakaan tersebut ditangani Unit Laka Lantas Polres Cirebon Kabupaten kasus. (arn). FOTO : ABDUL ROHMAN/RADAR CIREBON RINGSEK. Kondisi mobil boks bermuatan mesin pendingin es krim bernopol B 9319 CRU yang ringsek setelah terlibat tabrakan beruntun, kemarin.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: