Sistem CAT Cetak CPNS Berkualitas

Sistem CAT Cetak CPNS Berkualitas

Peserta Bisa Langsung Tahu Hasil Tes INDRAMAYU – Seleksi ca­lon pegawai negeri sipil (CPNS) tahun 2014 tingkat Ka­bupaten Indramayu yang dila­kukan secara online mulai dilak­sanakan Senin (20/10), di Politeknik Negeri Indramayu (Polindra). Dalam pelaksanaan seleksi hari pertama tersebut, panitia benar-benar sangat ketat. Calon peserta tes harus melakukan registrasi terlebih dahulu de­ngan membawa kartu tes dan KTP. Setelah itu, mereka ak­an mendengarkan tutorial ten­tang tata cara mengerjakan soal. Selanjutnya peserta langsung masuk ke ruangan masing-ma­sing. Ada empat ruangan di­mana masing-masing ruangan terdiri dari 30 peserta. Hari per­tama terdapat empat sesi. Dengan demikian, dalam sehari ada 480 peserta yang mengikuti tes dengan sistem CAT ini. Kepala Badan Kepegawaian Da­erah (BKD) Indramayu, Drs H Eddy Mulyadi MM men­jelaskan, seleksi dengan sistem online lebih praktis. Karena masing-masing peserta bisa langsung tahu hasil. Dengan demikian seleksi tersebut dijamin sangat objektif dan transparan. “Karena sistem online ini lebih objektif dan transparan, tentunya diharapkan akan meng­hasilkan CPNS yang be­nar-benar berkualitas,” ujar Eddy kepada Radar, Senin (20/10). Eddy menambahkan, peser­ta seleksi juga tidak perlu me­nunggu lama karena be­gitu selesai mengikuti tes ha­sil­nya sudah bisa dilihat dan langsung diumumkan. Mes­kipun demikian, untuk mengetahui siapa yang akan lolos tentunya akan dilihat setelah pelaksanaan tes secara keseluruhan. Disamping itu juga akan dilihat dari jumlah kebutuhan untuk masing-masing formasi. Ditambahkan Eddy, dalam tes kemampuan dasar tersebut, peserta mengerjakan soal-soal tentang Tes Wawasan Ke­bangsaan (TWK), Tes Inte­legensi Umum (TIU), dan Tes Ka­rakteristik Pribadi (TKP). Kepala Inspektorat Kabupaten Indramayu, Drs H Nuradi MSi, juga mengaku kagum dengan seleksi CPNS sistem online ini. Karena selama peserta me­ngerjakan soal-soal, dari layar monitor sudah bisa dipantau perkembangan “real count” dari nilai masing-masing peserta. Bahkan juga langsung diketahui hasilnya pada saat itu juga. Sementara itu Ketua Komisi A DPRD Indramayu, Ir H Didi Mujahiri dan Wakil Ketua Hj Siti Nurlaela, juga ikut memantau pelaksanaan seleksi CPNS online. Didi mengaku kagum dengan proses seleksi ini, dan berharap akan menghasilkan PNS yang benar-benar kom­peten dan berkualitas. (oet)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: