Shafira Angkat Tema Kotak-kotak

Shafira Angkat Tema Kotak-kotak

CIREBON- Shafira mengenalkan tema perdana ditahun 2015 yakni Fashionate British Elegant Style. Empat bulan sekali Shafira memang rutin mengeluarkan tema baru yang akan menjadi inspirasi pada motif dan model koleksi busana muslimnya. Sebelumnya Shafira mengambil kiblat gaya Italia namun, kali ini Skotlandia dipilih untuk mengawali tren 2015. Manager Shafira Cirebon Yanti menerangkan berbeda dengan gaya khas Italia tahun lalu, kali ini Skotlandia menerapkan aksen tartan atau kotak-kotak. Koleksi terbaru pada tema ini sebagian sudah didisplay seperti dress, rok, coat hingga tas. Sentuhan kotak-kotak beragam ada yang menggunakan aksen kotak-kotak penuh ada juga yang hanya dibeberapa bagian seperti kerah. “Intinya ada aksen kotak-kotak untuk mempertegas temanya. Jadi yang mau padu-padan dengan busana bisa cari yang lebih minimalis agar nggak terkesan terlalu ramai,”terangnya pada Radar Cirebon, kemarin. Selama empat bulan ke depan, katanya, konsumen bisa melihat koleksi yang sudah ada. Dalam kurun waktu tersebut bisa dilakukan 8 kali distribusi stok rata-rata 24 desain yang berbeda-beda. Artinya masih banyak waktu untuk menimbang model busana mana yang sesuai dengan kebutuhan dan style pribadi, sebab tiap individu punya selera sendiri. “Sekarang baru sebagian tapi cukup untuk gambaran konsumen menebak apa model yang akan Shafira datangkan lagi. Empat bulan selanjutnya biasanya masih menggunakan tema Skotlandia hanya saja mengambil kota lain dari negara yang sama,”kata dia. Yanti menyebutkan untuk melengkapi belanja konsumen Shafira menggelar program nasional berupa lucky deep berhadiah voucher Rp500 ribu. Syaratnya konsumen harus belanja minimal Rp1,5 juta hingga 8 Februari 2015. Tersedia 50 voucher dengan nominal berbeda mulai Rp100-Rp500 ribu. Voucher harus digunakan belanja dihari yang sama dan ditambah potongan diskon member. Yanti menambahkan dengan jeda empat bulan artinya Shafira punya tiga kali tema dalam setahun. Apakah tidak berpengaruh pada stok koleksi lama? Menurutnya semua masih aman baik penjualan ataupun stok. Saat tema baru mulai datang biasanya koleksi tema lama mulai berkurang jumlahnya. Pihaknya akan tetap mendisplay busana tema lama, hanya saja lebih mengatur letak display. “Jadi akhirnya dari awal sampai akhir tahun kami bisa display mulai dari tema awal sampai tema terakhir. Jumlahnya saja yang membedakan karena, tema lama pasti kuantitinya lebih sedikit. Ini membuktikan bahwa perputaran barang dan penjualan kami terbilang bagus,”pungkasnya.(tta)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: