Ratusan Anggota Polresta Ikut Psikotes
CIREBON – Sekitar 500 anggota Polri dari Polres Cirebon Kota mengikuti psikotes di gedung Pusdiklatpri, Jl Cipto MK Kota Cirebon, Kamis (2/7). Bagi yang lulus psikotes, mereka berhak menggunakan senjata api (senpi) saat berdinas. Seluruh anggota yang bertugas di Polsek dan Polresta Kota Cirebon mengikuti psikotes diawasi langsung oleh Wakapolres Kompol Sharly Sollu SIK. Setiap anggota yang memegang senpi pertama-tama harus lulus psikotes agar bisa menggunakan senpi. Karena anggota yang memegang senpi harus sehat secara jasmani maupun rohani dan tidak dalam keadaan depresi. “Harus sehat dan bertanggung jawab, pegang senjata tidak untuk main-main,” ujar kapolres Cirebon Kota AKBP H Eko Sulistyo Basuki SIK SH MH melalui Kasubag Humas AKP H Yana Mulyana SH. Menurut Yana, tidak ada keistimewaan dalam psikotes tersebut, seluruh anggota dari mulai bintara sampai perwira harus ikut psikotes untuk bisa menggunakan senjata api. “Tujuan tes psikologi ini untuk meminimalisasi penyalahgunaan senjata api saat bertugas,” imbuhnya. (dri)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: