Yamaha NMax Mulai Dipamerkan
CIREBON - Ramarayo Motor menggelar pameran di Surya Toserba Cirebon. Masyarakat bisa melihat langsung unit kendaraan Yamaha yang saat ini di-display. Selama pameran berlangsung, pihaknya men-display beberapa produk unggulan Yamaha, termasuk di dalamnya adalah Yamaha NMax. Menurut Marketing Ramarayo Motor Tommi, motor yang paling menarik perhatian adalah Yamaha NMax. Kendaraan ini merupakan bagian dari produk terbaru Yamaha dengan teknologi canggih. \"NMax ini sudah pakai mesin terbaru Blue Core, dilengkapi eco indicator, dan masih banyak fitur menarik lainnya,\" ujarnya kepada Radar Cirebon, Selasa (18/8). Sesuai dengan tagline-nya The Ultimate Sports Matic, kata Tommi, NMax dirancang khusus sebagai motor matik sport yang punya banyak fitur menarik. Menurutnya, Yamaha NMax memiliki performa yang lebih unggul dan harga lebih terjangkau. Sehingga mampu memenuhi kebutuhan para konsumen. \"Yamaha NMax hadir sebagai terobosan dan menjadi yang terdepan. Saat ini respons masyarakat juga sangat bagus terhadap produk ini,\" katanya. Dijelaskan dia, harga yang ditawarkan saat ini untuk wilayah Cirebon dan sekitarnya adalah Rp28 juta. Motor yang dilengkapi dengan teknologi VVA (Variable Valve Actuation) membuat mesin lebih responsive serta 4 valves yang memberi performa akselerasi dan handal. \"Body-nya futuristik, sudah ban tubles, kapasitas bagasinya luas, kapasitas tangki lebih besar mencapai 6,6 liter, sudah dilengkapi sistem pengereman ABS (Anti-Lock Brake System) dan double disc brake, sehingga lebih safety,\" jelasnya. Tommi menambahkan, berbarengan dengan momentum pameran, Ramarayo Motor memberikan kemudahan untuk calon konsumen. Diantaranya syarat mudah dan proses cepat. Serta biaya uang muka ringan untuk seluruh tipe motor Yamaha. \"Ada keringanan untuk saat ini DP bisa 10 sampai 15 persen dari harga motor,\" imbuhnya. (nda/adv)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: