Nikmatnya Lobster Aneka Saus

Nikmatnya Lobster Aneka Saus

CIREBON - Pecinta makanan laut (seafood) punya pilihan tempat kuliner baru Lobster Mediteranian di area Apita Hotel. Pengunjung bisa mencicipi lobster dengan aneka macam saus seperti saus padang, saus mentega, tiram, asam manis dan lobster gulai yang jadi andalan. Di Cirebon menu lobster memang belum setenar kepiting, cumi, udang atau ikan, namun kini lobster bisa dinikmati dengan harga yang masih bersaing. “Sebenarnya berasal dari rumah makan Mekar di Tegal, untuk di Cirebon kami buka dengan nama Lobster Mediteranian,” ujar Pemilik Lobster Mediteranian Ahmad Mulyono Yakin. Menurut Ahmad, konsep yang ditawarkan sangat simpel seperti warung makan seafood lain. Hanya saja Lobster Mediteranian punya ciri khas dari menu lobster dan kepiting raja yang siap disajikan dalam keadaan fresh pada pengunjung. Selain itu masih banyak menu seafood lain seperti kerapu, kerapu merah (Lody), kakap merah dan sayuran seperti cah kangkung, tom yam seafood serta cah tauge teri. “Cirebon jadi kota pertama ekspansi, karena punya potensi bagus. Setelah ini kami rencana buka di Bali lalu Karawang,” ujarnya pada Radar Cirebon, Jumat (20/8). Dijelaskannya, untuk pesan lobster dihitung per ons dengan harga Rp45 ribu dan Rp36 ribu per ons untuk kepiting raja. Namun untuk menu tertentu seperti kepiting dan udang pesanannya berdasarkan porsi. Soal rasa lobster bambu yang didatangkan langsung dari Bali ini punya daging yang tebal dan empuk, ditambah saus pilihan yang membuat selera makan bertambah. “Untuk harga konsumen tak perlu takut mahal karena mengira Lobster Mediteranian berada di kawasan hotel,” jelasnya. Manajer Lobster Mediteranian Eko Ardie menambahkan, Lobster Mediteranian berkapasitas sekitar 100 orang. Bukan hanya bisa untuk tujuan tempat makan bersama tetapi juga tempat meeting, arisan atau kumpul acara tertentu. Pihaknya optimis Lobster Mediteranian bisa merebut hati pecinta kuliner Cirebon, sebab penyuka seafood di Cirebon cukup banyak. “Kami juga punya tempat VIP kalau pengunjung mau,” imbuh mantan jurnalis televisi ini. (tta)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: