Beraksi Lebih dari Empat TKP

Beraksi Lebih dari Empat TKP

LIMA anggota geng motor Konack yang kini diamankan di Mapolsekta Utbar (satu masih dirawat di RSUD Gunung Jati) ternyata sudah beraksi lebih dari empat lokasi. Hal ini dibenarkan Wakapolres Cirebon Kota Kompol Sharly Sollu SIK SH saat gelar perkara, kemarin. Dari empat TKP tersebut, para pelaku beraksi biasanya di atas jam 12 malam dengan sasaran pengendara yang sedang sendirian ataupun kelompok bermotor lainnya yang ditemui di jalan. Dari empat TKP tersebut, para pelakunya tidak tetap. Hanya saja untuk TKP lampu merah Sunyaragi, dilakukan oleh lima orang yang saat ini sudah ditetapkan sebagai tersangka. “Baru mengaku 4 kali. Setiap aksi anggotanya berganti-ganti. Sekarang sedang dikembangkan, untuk TKP yang sebelumnya dan pengembangan kemungkinan ada tersangka baru,” ujar wakapolres. Masih dari pemeriksaan polisi, geng motor Konack ini menjadikan semua kelompok geng lainnya dari Bandung sebagai musuh. Konack mendeklarasikan diri sebagai geng motor asli Cirebon yang menolak keberadaan geng motor yang rata-rata lahir di Bandung. “Semua geng di luar Konack dijadikan musuh. Usia anggotanya beragam. Ada yang umur sekolah, ada yang sudah dewasa. Bagi masyarakat yang mempunyai informasi tentang keberadaan geng motor silakan hubungi pihak kepolisian,” tutur wakapolres didampingi Kasubag Humas AKP H Yana Mulyana SH. (dri)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: