Dua Hari, Dua Korban Tabrak Lari
MAJALENGKA – Jalur Kadipaten-Sumberjaya kembali menelan korban jiwa. Minggu (30/8) sekitar pukul 09.30 penumpang Honda Beat Nopol E 5843 XJ tewas seketika dengan kondisi mengenaskan setelah ditabrak lari mobil dari arah belakang. Korban bernama Masyudah (40), warga Desa Karangsambung Kecamatan Kadipaten. Informasi yang dihimpun, insiden tersebut bermula ketika korban yang dibonceng oleh suaminya Tarmawan (45) warga RT 04 RW 04 Desa Karangsambung ini hendak pulang usai silaturahmi dari rumah mertuanya di Cirebon bersama anaknya yakni Muh Azwa (4). Sesampainya di Desa Banjaran Kecamatan Sumberjaya persis di depan gudang alat berat PT Pertamina, sepeda motor mereka disenggol dari arah belakang. Seketika tiga penumpang sepeda motor tersebut terpental. Namun nahas, korban Masyudah malah terpental ke kanan jalan dan langsung terlindas kendaraan dari belakang. Tubuh korban remuk dan tewas seketika di lokasi kejadian. Belum diketahui secara pasti mobil yang telah menabrak hingga melindas korban. Pasalnya saat insiden maut itu terjadi mobil langsung kabur. Kapolsek Sumberjaya AKP H Dedi Budiana SH MH melalui Bripka Taufik Rahman langsung tiba di lokasi kejadian. Petugas langsung mengidentifikasi korban serta mengumpulkan sejumlah data dari saksi masyarakat di lokasi. Selain itu, sopir trailer Nopol B 9502 UEL yakni Agus Jumarno (40) Warga Kampung Cibodas RT 01 RW 01, Cibodas Sukatani Purwakarta juga ditetapkan sebagai saksi karena saat kejadian dia sempat mengetahui kronologi tabrak lari tersebut. “Diduga korban terserempat oleh mobil elf dari belakang dan langsung melindas tubuh korban. Karena saat kejadian, suami korban yang ketika itu merangkul dan memeluk anaknya terlihat shock dan kerap memanggil mobil elf harus dikejar. Korban sendiri melaju dari arah timur menjuju Kadipaten. Kami langsung menyebar informasi ke Polsek Jatiwangi, Palasah serta Kadipaten,” jelasnya sambil menunjukkan sepeda motor korban. Petugas Polsek Sumberjaya didampingi unit Laka Lantas Polres Majalengka yang turun ke tempat kejadian perkara (TKP) memintai keterangan dan saksi kepada masyarakat setempat maupun sopir kontainer. Pasalnya, kendaraan tersebut juga melindas ayam yang kala itu dibawa korban. “Beruntung dua orang yakni suaminya serta anaknya selamat dan hanya mengalami luka lecet serta memar saja. Kasus ini masih dalam penyeledikan Satlantas Polres Majalengka,” imbuhnya. Sehari sebelumnya, Sabtu (29/8) insiden tabrak lari juga terjadi di jalur Cirebon-Bandung. Pengemudi CBR 150 Nopol E 2514 XJ Yayat Suratno (18) warga Bongas Wetan Kecamatan Sumberjaya, meninggal dunia dalam perjalanan menuju rumah sakit usai tertabrak lari sebuah mobil yang saat ini masih dalam penyelidikan petugas. “Kejadiannya sekitar pukul 17.30. Korban Yayat yang diketahui mahasiswa ini adalah warga RT 03 RW 01 Desa Bongas Wetan Kecamatan Sumberjaya. Kasusnya masih dalam penanganan unit Laka Lantas Polres Majalengka,\" imbuh Petugas Polsek Sumberjaya lainnya, Bripka Endang. (ono)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: