Perbaikan Senderan Asal-asalan

Perbaikan Senderan Asal-asalan

Baru Rampung Seminggu Sudah Jebol Lagi BABAKAN-Pembangunan tembok penahan tanah atau senderan di dekat pintu air saluran irigasi sekunder Pabuaran-Babakan-Gebang mulai jebol dan rusak. Padahal senderan tersebut baru selesai diperbaiki pekan lalu. Hal itu membuat warga mempertanyakan kualitas pembangunan senderan yang dilakukan. Salah satu warga, Nana merasa heran dengan senderan baru yang sudah jebol dan rusak. “Perbaikan baru selesai minggu kemarin. Pengerjaannya dari bulan puasa di sepanjang Pabuaran sampai Babakan. Tapi kok ini kenapa sudah rusak lagi?” ujarnya kepada Radar, kemarin (20/9). Menurut Nana, pembangunan senderan tersebut asal-asalan. Mengingat struktur bangunan cepat keropos. “Ini ngerjakannya kayak asal-asalan. Coba lihat bagian dalamnya itu keropos. Nggak ada isinya sama sekali. Ya pantes saja pada ambrol dan rusak,” ujarnya. Sebagai warga setempat, ia pun menginginkan ada perbaikan ulang senderan tersebut. Ia khawatir bila tak kunjung diperbaiki, kerusakan tersebut akan melebar dan merusak senderan lainnya. “Diperbaiki ulang saja dan harus dikerjakan dengan baik. Jangan seperti ini,” ujar Nana. Warga lainnya, Selamet, mengaku khawatir kerusakan senderan itu akan bertambah parah. Apalagi sebentar lagi akan memasuki musim hujan. “Musim kemarau yang airnya sedikit saja sudah rusak kayak begini. Bagaimana nanti musim hujan. Bisa tambah parah,” ujarnya. (den)  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: