Janji Bawa Neymar ke Bernabeu

Janji Bawa Neymar ke Bernabeu

\"Real_Madrid-250px\"MADRID - Real Madrid akan kembali memperkerjakan mantan Los Galacticos nya. Setelah menunjuk Zinedine Zidane sebagai entrenador, kini mereka tengah mempertimbangan untuk Roberto Carlos. Mantan bek kiri Real itu kabarnya akan ditunjuk sebagai salah satu staf Zidane. Kebetulan, keduanya sempat berkolaborasi selama enam musim dari 2001 hingga 2006. Carlos membenarkan adanya pendekatan dari mantan klubnya. Pria yang dikenal dengan tendangan bebasnya itu, mengaku telah melakukan pertemuan dengan para petinggi klub. ”Bakal menjadi kehormatan bisa bekerja dengan Real Madrid,” kata Carlos seperti dikutip AS. ”Aku sedang rehat selama beberapa hari. Pada Jumat nanti (15/1), aku bakal mengetahui masa depanku,” tambahnya. Carlos menampik rumor kalau dia ditawari jabatan sebagai Direktur Olahraga. Sebab, dia hanya ingin menjadi asisten Zidane, atau menangani skuad junior di Real. Apalagi, posisi pelatih Real Madrid Castilla, sedang kosong sepeninggal Zidane. ”Aku hanya ingin belajar dari Zidane. Aku yakin bisa menyerap banyak ilmu darinya,” jelas Carlos yang saat ini menjadi player-manager di tim Indian Super League, Delhi Dynamos, tersebut. Wawancara itu juga dimanfaatkan Carlos untuk memaparkan ”program kerjanya.” Tidak tanggung-tanggung, Carlos berjanji akan membawa Neymar ke Santiago Bernabeu (markas Barcelona). Kegagalan Neymar memenangkan Ballon d’Or menjadi salah satu kunci bagi Carlos untuk membujuk Neymar. Sebab, Neymar bakal sulit memenangkan trofi individu tersebut selama masih menjadi ‘’pelayan’’ Lionel Messi. ”Dia (Neymar) masih sangat muda. Sangat sulit jika dia harus bersaing sejak dini dengan Messi maupun Cristiano Ronaldo,” tutur Carlos. ”Namun, aku yakin, tahun depan Neymar bisa lebih bersinar lagi. Karena itu, jika presiden (Florentino Perez) mengizinkanku bergabung, aku bakal membawa Neymar,” janjinya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: