Jenazah Sopir Truk Semen Terjepit Mengenaskan, Proses Evakuasi 3 Jam Lebih

Jenazah Sopir Truk Semen Terjepit Mengenaskan, Proses Evakuasi 3 Jam Lebih

KUNINGAN - Jenazah sopir truk semen bernopol B 9341 QY nahas yang tewas dalam kecelakaan di ruas Jalan Raya Ciharendong kondisinya sangat mengenaskan. Tubuhnya terjepit di antara bodi mobil yang tertimpa puing rumah hingga membuat proses evakuasi berlangsung hingga 3 jam lebih.

Kondisi mobil yang berada di antara puing rumah milik Jalaludin tersebut membuat proses evakuasi harus menggunakan mobil derek yang ditarik lagi dengan truk besar. Meski demikian, proses derek pun gagal karena rantai penarik tiba-tiba putus. Kondisi ini pun memaksa petugas mendahulukan proses evakuasi jasad sopir truk yang diketahui bernama Uung Askuri, warga Desa Babakanmulya, Kecamatan Jalaksana, tersebut.

Posisi tubuh Uung yang terjepit di antara bodi truk membuat proses evakuasi harus menggunakan gergaji mesin milik BPBD Kabupaten Kuningan. Meski demikian, hingga pukul 23.00 WIB, proses pengangkatan jenazah Uung belum berhasil dilakukan.

Sementara itu, kecelakaan maut di ruas Jalan Raya Ciharendong menyedot perhatian ratusan warga sekitar. Kondisi ini menyebabkan arus lalu lintas Kuningan-Cirebon macet total. Kondisi ini memaksa petugas Polres Kuningan harus mengalihkan jalur melalui Jalan Baru selama proses evakuasi berlangsung. (taufik)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: