Sudah Setahun, Urus Sertifikat Belum Selesai

Sudah Setahun, Urus Sertifikat Belum Selesai

SUMBER- Salah seorang warga Kelurahan Kemantren Kecamatan Sumber, Warkani mengeluhkan lamanya pengurusan sertifikat tanah yang dilakukan oleh oknum pegawai Kelurahan Kemantren. Menurut cerita Warkani, satu tahun lalu, dirinya bermusyawarah untuk pembagian tanah waris dengan disaksikan oleh pengurus RT dan Kelurahan. \"Saat itu, setelah pembagian hak waris, saya membeli tanah warisan itu kepada saudara saya,\" jelasnya kepada Radar, kemarin. Dari sana dia pun ditawari oleh oknum pegawai kelurahan untuk diurusi pembuatan sertifikat tanah atas nama dirinya. Waktu itu, tanah sudah dilakukan pengukuran. \"Janjinya saat itu seminggu jadi, tapi satu tahun saya tunggu dan tagih ngakunya belum juga jadi dengan berbagai alasan,\" jelas warga RT 2 RW 3 Kelurahan Kemantren Kecamatan Sumber itu. Padahal Warkani, sudah memberikan uang Rp5 juta kepada oknum pegawai kelurahan tersebut. Uang sejumlah itu, merupakan permintaan dari sang pegawai kelurahan. Tak hanya itu, oknum ini juga meminta lagi uang Rp 1juta agar sertifikat tanah bisa diselesaikan. \"Terakhir kemarin, minta lagi satu juta. Saya tidak mau, karena urusan yang kemarin juga belum selesai ini sudah mau minta lagi,\" katanya. Dia pun merasa kecewa karena merasa ditipu oknum tersebut. Awalnya dia percaya kepada pegawai kelurahan tersebut. Lantaran sudah mengaku saudara sendiri dan terlihat baik. \"Kalau saya percaya saja. Saya sih gak mau repot yang penting urusan beres, walaupun ada biaya, saya bayar,\" ucapnya. Pihaknya pernah meminta pertanggungjawaban kepada pegawai kelurahan tersebut. Namun, pegawai kelurahan tersebut selalu beralasan sertifikat belum selesai. \"Kalau memang belum selesai apanya, barangkali ada persyaratan yang belum lengkap, ini sudah satu tahun belum selesai,\" ujarnya heran. Menurutnya, yang menjadi korban oknum pegawai kelurahan itu bukan hanya dirinya. Akan tetapi banyak pula korban penipuan dengan modus pencaloan jasa sertifikat rumah. \"Ada yang sampai dua tahun belum selesai-selesai,\" katanya. (jml)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: