Pedagang Sumber Demo Lagi, Sempat Mau Jebol Pagar Kantor Bupati

Pedagang Sumber Demo Lagi, Sempat Mau Jebol Pagar Kantor Bupati

SUMBER - Ikatan Pedagang Pasar  (IPP) Sumber hari ini (28/3) kembali melakukan unjukrasa di pusat pemerintahan Kab Cirebon, Sumber. Tuntutan mereka masih sama yakni menolak Pasar Sumber direlokasi ke daerah Kenanga, inginnya tetap dibangun di lokasi pasar lama. Ribuan pedagang, juga ada komunitas tukang ojek, tukang becak dan warga Sumber ikut dalam unjukrasa tersebut. Puluhan personil dari Polres Sumber juga mengamankan jalannya aksi damai ini. Para pedagang yang kebanyakan adalah ibu-ibu itu menggunakan mobil pikap dan membawa bendera merah putih. Pengunjukrasa sempat akan membobol pintu pagar kantor Pemkab Cirebon, karena lama menunggu Bupati Cirebon keluar menemui mereka. \"Kami menunggu Pak Bupati Sunjaya keluar untuk menemui kami,\" ujar Heriyanto, koordinator lapangan. Namun sepertinya, Bupati Cirebon H Sunjaya Poerwadisastra sedang tidak berada di kantornya. (cecep)         

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: