Tetapkan Awal Ramadan 6 Juni, Menag Imbau Jaga Kesucian

Tetapkan Awal Ramadan 6 Juni, Menag Imbau Jaga Kesucian

JAKARTA - Penetapan awal Ramadan 1437 H/2016 M, sudah diputuskan jatuh pada Senin (6/6). Hal itu berdasarkan hasil sidang isbat yang digelar Kementerian Agama di Jakarta, Minggu (5/6). Sidang yang dilakukan bersama ormas Islam itu berlangsung tertutup dan dipimpin langsung Menteri Lukman Hakim Saifuddun. Menurut Lukman, ada dua faktor yang menjadi pertimbangan penetapan awal bulan Ramadan. Dia menyebutkan, pengamatan hilal di sejumlah titik di seluruh Indonesia. Kemudian pengambilan sumpah para petugas rukyatul hilal oleh pengadilan setempat. Menurut politisi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) itu, Kemenag menyiapkan petugas pengamatan hilal (rukyatul hilal) di 93 titik pemantauan di Indonesia. \"Dari dasar laporan pengamatan hilal di sejumlah titik di Indonesia dan sumpah bagi petugas rukyatul hilal‎ menjadi dasar penetapan awal Ramadan,\" kata Lukman dalam jumpa pers, Minggu (5/6). Lukman pun mengucapkan selamat berpuasa bagi seluruh umat Islam di Indonesia. \"‎Mari kita bersama menjaga kesucian bulan Ramadan. Semoga kualitas peribadatan kita dalam menjalani Ramadan ini lebih baik dari tahun sebelumnya,” harapnya. (hyt/JPG)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: