Kesaksian Warga, Aksi Kejar-kejaran di Cirebon hingga Saling Jotos di Atas Motor

Kesaksian Warga, Aksi Kejar-kejaran di Cirebon hingga Saling Jotos di Atas Motor

Yanadi, warga setempat, menunjukan TKP kecelakaan setelah aksi kejar-kejaran pelajar di Megu Cilik, Kabupaten Cirebon, Selasa 7 Januari 2025. Foto:-Dedi Hariyadi-Radarcirebon.com

RADARCIREBON.COM – Aksi kejar-kejaran antar pelajar terjadi di Desa Megu Cilik, Kabupaten Cirebon, Selasa, 7 Januari 2024.

Terdapat 5 orang pelajar yang berboncengan menggunakan dua sepeda motor terlibat dalam aksi kejar-kejaran dan saling pepet di Megu Cilik tersebut.

Berdasarkan kesaksian warga, dua sepeda motor yang terlibat aksi kejar-kejaran ini melaju dengan kecepatan tinggi di Jalan Sabalanang, Desa Megu Cilik, Kecamatan Weru.

Selain itu, sempat terjadi aksi saling pukul di antas sepeda motor antar pelajar tersebut yang terlibat keributan tersebut.

BACA JUGA:1 Pelajar Terkapar di Megu Cilik Cirebon, Diduga Kejar-kejaran dan Saling Pepet

BACA JUGA:Pemain yang Hengkang dari Persib Putaran 2, Mailson Lima Paling Santer Disebut

Saat tiba di lokasi kejadian, stang dari kedua sepeda motor tersebut saling mengunci sehingga sulit dikendalikan.

Hingga akhirnya sama-sama menabrak gerobak dan pohon yang ada di pinggir jalan. Kedua sepeda motor itu pun terjatuh membanting para pelajar di atasnya hingga mengalami luka-luka.

“Awalnya keributan. Terus dari sana motor dua kejar-kejaran, terus udah deket sini jotos-jotosan, pukul-pukulan,” kata Yanadi, salah seorang saksi mata kepada Radarcirebon.com.

“Terus nyampe sini setir sama setirnya tuh gancet. Terus nabrak ini (pohon). Kalau udah gancet motor kan susah ngendaliinnya,” imbuh Yanadi.

BACA JUGA:7 Daftar Wisata di Majalengka yang Sedang Hits dan Instagramable untuk Mengisi Waktu Liburan

BACA JUGA:Mau Liburan Seru? Ini Nih 5 Rekomendasi Wisata Hits di Kuningan dengan Wahana Seru, Ada Ayunan di Ketinggian!

Yanadi memastikan, jumlah pelajar yang terlibat aksi kejar-kejaran ini lima orang menggunakan dua sepeda motor.

“Dua motor, orang lima,” katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: