Menjelang Malam, Volume Kendaraan H+2 Lebaran di Ruas Tol Mengalami Kenaikan Signifikan

Menjelang Malam, Volume Kendaraan H+2 Lebaran di Ruas Tol Mengalami Kenaikan Signifikan

Situasi lalulintas di ruas tol Cipali pada Rabu 2 April 2025 petang tadi.-ISTIMEWA/RADARCIREBON.COM-

CIREBON, RADARCIREBON.COM – Memasuki Rabu 2 April 2025 petang tadi, arus balik kendaraan dari arah Jawa Tengah menuju Jabodetabek mengalami peningkatan, terutama kendaraan roda empat yang menggunakan ruas tol.

Kendati demikian, arus lalulintas kendaraan roda empat yang menuju arah Jabodetabek cenderung ramai lancar.

Terhitung, sejak pukul 00.00 WIB hingga 18.00 WIB, sekitar 33 ribu kendaraan melalui Cikopo dari Jakarta menuju Cirebon, dengan rata-rata 1,4 ribu kendaraan melintas per jam pada pukul 15.00 WIB hingga 18.00 WIB.

BACA JUGA:PADUKA Gelar Reuni, Bagikan 100 Paket Sembako dan Santunan Anak Yatim untuk Warga Kanci dan Kanci Kulon

BACA JUGA:H+2 Kota Cirebon Diguyur Hujan, Volume Kendaraan dari Jawa Tengah Menuju Jabodetabek Meningkat

BACA JUGA:Pimpin Polresta Cirebon, Kombes Pol Sumarni Jadi Inisiator Gerakan Ketahanan Pangan

Sedangkan, sebanyak 26,3 ribu kendaraan melalui Cikopo dari Cirebon menuju Jakarta, meningkat sekitar 62 persen dibandingkan volume lalu lintas menuju Jakarta di jam yang sama kemarin.

Peningkatan volume lalu lintas terpantau terjadi pada pukul 15.00 WIB hingga 18.00 WIB, dengan rata-rata 2,7 ribu kendaraan melintas per jam.

“Astra Tol Cipali senantiasa menghimbau pengguna jalan untuk mempersiapkan kendaraan dan fisik dalam kondisi prima,” ujar Ardam Rafif Trisilo, Sustainability Management & Corporate Communications Dept. Head Astra Tol Cipali dalam keterangannya, Rabu 2 April 2025.

BACA JUGA:Sambut Arus Balik Lebaran, Ini Dia 5 Stasiun Kereta Api Paling Ramai di Daop 3 Cirebon

BACA JUGA:Update Arus Balik Tol Cipali, Volume Kendaraan Arah Jakarta Terus Meningkat

BACA JUGA:Dituduh Musuh Agama, Dedi Mulyadi Disanjung Orang Bali

Apabila kendaraan kehabisan BBM, pengguna jalan dapat memanfaatkan 4 SPBU permanen yang tersedia di rest area KM 164 dan KM 101 arah menuju Jakarta maupun KM 102 dan 166 arah menuju Cirebon.

SPBU modular juga siap siaga di KM 130 arah menuju Jakarta serta KM 130 dan KM 86 arah menuju Cirebon.

BACA JUGA:Ciperna Arah Kuningan Padat Merayap, Polisi Terapkan Sistem Buka Tutup

BACA JUGA:H+2 Lebaran Jalur Arteri Kota Cirebon Arah Jakarta Mulai Alami Kepadatan

BACA JUGA:Tak Bawa Uang dan Handphone, Ibu dan Bayi Ditinggal Suami di Masjid saat Mudik dari Bandung ke Ciamis

Sementara, bagi pengguna kendaraan listrik, Astra Tol Cipali menyediakan SPKLU di rest Area KM 86, KM 102, KM 130, KM 166 arah menuju Cirebon dan KM 164, KM 130, dan KM 101 arah menuju Jakarta.

“Mari persiapkan kendaraan dalam kondisi terbaik untuk perjalananan aman, nyaman, dan menyenangkan,” tandasnya. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: reportase