KUA Pasekan, Teladan Se-Jawa Barat

KUA Pasekan, Teladan Se-Jawa Barat

PASEKAN - Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Pasekan, Indramayu akhirnya berhasil menjadi KUA teladan dan maju ke tingkat nasional mewakili Provinsi Jawa Barat. Dalam surat edaran dari Direktorat Jenderal Bimas Islam tentang penilaian KUA teladan dan keluarga sakinah teladan nomor DT.II/.1/2/HM.01/313/2016, KUA Pasekan diinstruksikan agar bersiap-siap mengikuti penilaian di tingkat nasional. Dalam surat itu dijelaskan kepala KUA teladan dan keluarga sakinah teladan yang mewakili provinsi Jawa Barat  akan kembali dinilai di Jakarta selama 5 (lima) hari yakni dari tanggal 15 sampai dengan 19 Agustus 2016. Sebelum penilaian di tingkat nasional,  Kementerian Agama di wilayah provinsi diimbau untuk menyiapkan profil peserta KUA dan keluarga sakinah teladan dalam bentuk video dengan format DVD disertai SK penetapan pemenang dan hasil penilaiannya. Dalam tanggal yang tidak diberitahukan, pada bulan Juni ini tim penilai tingkat nasional juga akan kembali melakukan penilaian dan verifikasi di KUA Pasekan. Kepala Dirjen Bimas Islam, Muhammadiyah Amin mengatakan dalam penilaian di lapangan tim penilai akan menggunakan prinsip sederhana, tidak mengagungkan seremonial, dan tidak menerima imbalan. Penilaian dan verifikasi menurutnya dititikberatkan pada pelayanan masyarakat. Sementara kepala KUA Pasekan, Muhson Ahmad, menyatakan pihaknya akan tampil apa adanya. “Saya akan tampil natural saja. Tidak dibuat-buat,” katanya kalem. Sebagaimana tradisi kaum Nahdliyin, Muhson juga berpegang pada prinsip menjaga tradisi yang sudah baik dan mengambil sesuatu yang baru yang lebih baik.(oet)      

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: