2017, Sport Center Watubelah Ini Rampung

2017, Sport Center Watubelah Ini Rampung

CIREBON - Disbudparpora menargetkan tahun 2017, pembangunan sport center Watubelah, Kabupaten Cirebon rampung 100 persen. Bahkan, rencananya Pemprov Jabar akan kembali memberikan dana untuk penyelesaian pembangunan sport center tersebut. Kepala Disbudparpora Kabupaten Cirebon H Hartono MM kepada Radar Cirebon merasa yakin pada tahun 2017 pembangunan sport center akan selesai. “Insya Allah tahun depan (2017, red) finishing-nya,” ujarnya, Jumat (17/6). Keyakinan Hartono itu bukan tanpa alasan. Pasalnya, pada tahun 2016 dan 2017, Pemerintah Propinsi Jawa Barat akan memberikan anggaran senilai Rp130 milyar untuk pembangunan sport center. “Untuk tahun 2016 ini akan turun anggaran sebesar Rp30 milyar. Lalu, tahun depannya kembali akan diberi dana Rp100 miliyar untuk tahapan akhir proyek ini,” jelasnya. Menurut Hartono, Sport Center ke depan akan menjadi ikon olahraga di Kabupaten Cirebon. “Sport center tentu akan sangat dibutuhkan oleh Pemkab Cirebon untuk memajukan kegiatan dan pelaksanaan olah raga di Kabupaten Cirebon,” ucap Dia. Selain stadion sepak bola, sambung Hartono, di sisi sport center tersebut juga akan dibangun beberapa sarana olah raga lainnya. “Disamping sport center akan kita bangun lapangan tembak dan sarana olah raga lainnya. Sehingga untuk kegiatan olah raga nantinya bisa terpusat di sport center ini,” pungkasnya. (den)  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: