Kabar Gembira, SMKN 1 Patrol Tambah Kuota untuk Siswa Miskin

Kabar Gembira, SMKN 1 Patrol Tambah Kuota untuk Siswa Miskin

PATROL – SMK Negeri 1 Patrol menaikkan kuota siswa miskin pada Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) tahun pelajaran 2016/2017. Penambahan kuota sampai dengan lebih dari 50 persen dilakukan menyusul membludaknya calon siswa baru dari keluarga tidak mampu yang mendaftar di salah satu SMK favorit di wilayah Kabupaten Indramayu Bagian Barat (Inbar) itu. “Kuotanya dinaikkan sampai lebih dari 50 persen.Tidak apa-apa, malah kami memprioritaskan calon siswa baru dari keluarga miskin untuk bersekolah disini sepanjang prosedurnya dipatuhi,” ujar Kepala SMKN 1 Patrol, Damudin MPd MT kepada Radar, Senin (20/6). Disebutkannya, sesuai dengan aturan kuota siswa keluarga miskin dalam PPDB tingkat SMK minimal 20 persen dari total daya tampung. Namun di SMKN 1 Patrol, kuotanya terpaksa dinaikkan karena jumlah calon siswa baru dari keluarga tidak mampu membeludak. Sampai dengan saat ini saja, dari 313 pendaftar, lebih dari setengahnya menyertakan Surat Keterangan Tidak Mampu (SKTM), Kartu Sehat dan Pintar (Kasep) maupun Kartu Indonesia Pintar (KIP). Saat mendaftar mereka bebas menentukan jurusan pilihan yang disediakan yakni Teknik Komputer Jaringan (TKJ), Teknik Sepeda Motor (TSM) dan Teknik Permesinan (TPM). Ketika dinyatakan telah diterima, para siswa dari keluarga miskin ini digratiskan SPP bulanan dan direkomendasikan untuk mendapatkan Beasiswa Siswa Miskin (BSM) program Indonesia Pintar. Menurut Damudin, keberadaan SMKN 1 Patrol memang bertujuan untuk mengakomodir siswa miskin di wilayah setempat yang perlu mendapatkan bantuan dalam hal pendidikan. Tujuan inipun selaras dengan tekad Bupati Indramayu Hj Anna Sophanah melalui Dinas Pendidikan agar tidak ada lagi anak-anak yang tidak bisa bisa sekolah lantaran terkendala biaya. (kho)  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: