Persiapan HUT Kemerdekaan, Paskibraka Kuningan Latihan Fisik di Palutungan
KUNINGAN - Sebanyak 45 anggota pasukan pengibar bendera pusaka (Paskibraka) Kabupaten Kuningan yang lolos seleksi, menjalani masa latihan fisik di Palutungan untuk persiapan upacara peringatan Hari Proklamasi Kemerdekaan RI tanggal 17 Agustus tingkat Kabupaten Kuningan di Stadion Mashud Wisnusaputra. Jumat siang tadi, para calon petugas upacara tersebut bergerak dari halaman Stadion Mashud Wisnusaputra menuju Bumi Perkemahan Palutungan untuk menjalani latihan fisik selama dua hari. Dengan didampingi para senior yang tergabung dalam Purna Paskibaraka Indonesia (PPI) Kabupaten Kuningan, mereka berjalan sambil membawa tas ransel berisi perbekalan yang dibutuhkan selama pembinaan. Pembina Paskibraka Kuningan Ipda Sutarja mengatakan, 45 anggota Paskibraka tersebut merupakan hasil seleksi dari sekitar 400 pendaftar se-Kabupaten Kuningan. Mereka yang semuanya sudah memiliki dasar sebagai anggota Paskibra di sekolah masing-masing tersebut, saat ini tengah menjalani pendidikan latihan dasar (Diklatsar) berupa latihan fisik di alam terbuka Buper Palutungan. \"Latihan fisik selama dua hari di Palutungan agar mereka bisa menyatu dengan alam. Setelah latihan fisik ini, baru akan dilanjutkan dengan latihan konsentrasi tentang baris berbaris dan formasi upacara pengibaran bendera,\" ungkap Sutarja yang juga KBO Lantas Polres Kuningan kepada radarcirebon.com, Jumat (15/7). Anggota Paskibraka tersebut, kata Sutarja, akan dilatih oleh senior PPI Kabupaten Kuningan dan juga petugas dari Polres dan Kodim Kuningan. Selanjutnya, mereka juga akan menjalani masa karantina untuk lebih mematangkan latihan pengibaran bendera secara intensif. Dijelaskan Sutarja, Pasukan pengibar bendera tersebut kemudian akan terbagi dalam tiga kelompok yang terdiri dari Pasukan 17 yaitu pengiring, Pasukan 8 sebagai pembawa bendera (inti) dan Pasukan 45 di barisan belakang sebagai pengawal. Komposisi pasukan tersebut nantinya akan dikombinasikan dengan pasukan tambahan dari TNI dan Polri bersenjata lengkap. \"Pasukan ini sebagai simbol dari tanggal Hari Kemerdekaan RI yaitu 17 Agustus 1945,\" pungkas Sutarja. (taufik)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: