Kalau Pulang Brebes, Mantan Menteri Sudirman Said Selalu Makan Nasi Jamblang di Sini

Kalau Pulang Brebes, Mantan Menteri Sudirman Said Selalu Makan Nasi Jamblang di Sini

Tidak banyak yang tahu, jika mantan Menteri ESDM, Sudirman Said, salah satu pejabat yang menyukai Nasi Jamblang. Jika ia pulang ke kampung halamannya di Brebes, ia selalu mampir ke Nasi Jamblang Tulen, yang berada di Jalan Raya Pasar Jamblang Kecamatan Jamblang, Kabupaten Cirebon. TERAKHIR Sudirman Said mampir ke rumah makannya pekan lalu, ketika Sudirman Said dan keluarga pulang kampung ke Brebes. Kepada wartawan yang dibawanya dari Jakarta, Sudirman Said mengaku jika pulang ke Brebes, tidak pernah lupa untuk mampir ke Nasi Jamblang Tulen ini. Pemilik Nasi Jamblang Tulen, Kusdiman mengaku, selain Sudirman Said, yang jadi langganannya adalah Ketua Komisi IX Dede Yusuf bersama istrinya yang kalau ke Cirebon selalu mampir ke rumah makannya. Pemilik Nasi Jamblang Tulen merupakan generasi ke lima dari pelopor Nasi Jamblang  yang bernama Tan Piauw Lun, yang sudah membuka usaha rumah makan Nasi Jamblang sejak zaman Belanda, yakni pada tahun 1883. “Dari dulu, cita rasanya sama, masih murni,” kata Kusdiman kepada radarcirebon.com. Menurut Kusdiman, menjaga cita rasa Nasi Jamblang yang tulen, bisa dilakukan   dari cara  menanak nasi, memasak, hingga penyajiannya, yang masih sama  sama dengan waktu jaman dahulu. Untuk menjaga cita rasa itu, Nasi Jamblang Tulen  memiliki 12 karyawan sebagai pemasak dan untuk penyajiannya memiliki 6 karyawan sebagai pelayan. “Pernah memasak menggunakan ricecooker, tapi pelanggannya malah berkurang. Jadi akhirnya kembali memasak dengan cara tradisional, seperti dahulu,” katanya.  (cecep)  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: