Gedung Satlantas Polres Kuningan Mulai Direnovasi

Gedung Satlantas Polres Kuningan Mulai Direnovasi

KUNINGAN-Dianggap kurang mendukung dalam peningkatan pelayanan kepada masyarakat, Polres Kuningan menata kembali gedung Satuan Lalu lintas (Satlantas). Peletakan batu pertama renovasi gedung Satlantas tersebut dilakukan Kapolres AKBP M Syahduddi SIK MSi disaksikan para Kabag, Kasat dan Kapolsek. Kasatlantas AKP Subana SH mendampingi Kapolres saat peletakkan batu pertama renovasi gedung. Sejumlah pengunjung yang tengah membuat SIM dan keperluan lainnya di Mapolres, ikut menyaksikan peletakan batu pertama tersebut, Senin (22/8). Kapolres AKBP M Syahduddi SIK MSi mengatakan, pihaknya terus melakukan pembenahan dalam rangka memberikan pelayanan yang prima kepada masyarakat. Di antaranya penataan ulang bangunan Satlantas yang dianggap kurang menunjang dalam optimalisasi pelayanan. “Renovasi ini bertujuan agar pelayanan kepada masyarakat jauh lebih bagus lagi. Jika renovasi ini sudah selesai, masyarakat akan lebih mudah ketika akan membuat surat izin mengemudi (SIM) karena tempatnya luas dan nyaman,” kata Syahduddi. Dia melanjutkan, renovasi gedung satuan lalu lintas tersebut dimaksudkan untuk memberikan dan meningkatkan pelayanan baik dari segi kenyamanan,  kebersihan, dan inovasi. Sehingga para pemohon SIM merasa nyaman dalam melakukan proses tahapan tahapan demi tahapan. “Kalau masyarakat merasa nyaman saat membuat SIM, itu berarti pelayanan dirasakan betul oleh masyarakat. Penataan ulang ini memiliki tujuan yakni terwujudnya pelayanan prima kepada masyarakat,” ungkapnya. Renovasi bangunan Satlantas mendapat apresiasi dari salah seorang pengunjung, Ismail. Pria berusaia 55 tahunan itu menilai, pembenahan sarana dan fasilitas penunjang di Mapolres Kuningan akan berdampak positif kepada masyarakat saat membuat SIM. Sebab saat ini, ruang tunggu pembuatan SIM kurang memadai. Apalagi jika turun hujan, airnya sawer ke ruang tunggu. “Kami sangat senang adanya pembenahan fasilitan pelayanan publik di Polres Kuningan. Mungkin nanti setelah bangunan itu jadi, pengunjung akan merasa nyaman dan betah ketika menunggu giliran dipanggil petugas saat pembuatan SIM,” tutut dia. (ags)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: