Sunjaya Ingin Maju Lagi Jadi Bupati, Apa Kata Pedagang Pasar?

Sunjaya Ingin Maju Lagi Jadi Bupati, Apa Kata Pedagang Pasar?

CIREBON – Sembilan bulan lalu Pasar Sumber terbakar, dan sudah sembilan bulan pedagang menempati pasar darurat. Selama itu juga pedagang terus berjuang agar pemerintah membangun pasar mereka kembali agar bisa berjualan. Tetapi rupanya perjuangan tidak mudah. Oleh Pemkab Cirebon pedagang malah akan dipindahkan ke lokasi pasar baru, bukan di lokasi lama bekas kebakaran. Pedagang kecewa terhadap Bupati Cirebon Sunjaya Purwadisastra. Bagaimana pendapat pedagang soal sosok Sunjaya Purwadisastra yang akan maju lagi jadi Bupati Cirebon periode berikutnya? “Jangan berharap suara dari pedagang pasar, kalau nasib kami saja belum diperhatikan,” kata Sumina, pedagang Pasar Sumber yang sekarang berjualan di Pasar Darurat. Hal yang sama disampikan oleh Darmin, pedagang Pasar Pasalaran yang juga lokasi dagangnya terbakar beberapa bulan lalu. Ia tak mau ngomong politik dulu, namun ingin segera Pasar Plered segera dibangun agar dia bisa berjualan lagi seeprti sedia kala. “Banyak yang malas berjualan sekarang karena sepi. Nasib kami jadi tidak jelas,” kata Darmin. (cecep)    

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: