Total Outflow BI Rp1,4 Triliun
CIREBON - Kebutuhan uang tunai Ramadan dan Idulfitri 2012 mengalami peningkatan. Menurut catatan Kantor Perwakilan (KPw) Bank Indonesia (BI) Cirebon, total outflow (uang keluar) dalam kurun waktu Ramadan dan Lebaran mencapai Rp1,412 triliun per 16 Agustus 2012. Naik 15,6 persen diatas prediksi yakni, Rp1,221 triliun. Kepala Perwakilan BI Cirebon Bidang Sistem Pembiayaan dan Manajamen Intern, Ismail Marjuki mengatakan kenaikan siklus perputaran uang hampir terjadi di tiap aspek antara lain, outflow, penukaran Uang pecahan Besar (UPB), Uang Pecahan Kecil (UPK), jumlah penukar uang juga total penukaran uang yang dilayani kantor perwakilan BI. “Kenaikan bahkan terjadi dibanding dua tahun terakhir. Kebutuhan masyarakat saat ini sudah lebih tinggi,” katanya pada Radar. Ismail menjelaskan UPB tahun 2012 mencapai Rp1,248 triliun sedangkan UPK Rp164 miliar. Melalui penukaran di BI sebesar Rp39 miliar-an oleh 6.219 orang. UPK pecahan Rp10 ribu jadi favorit pilihan masyarakat yakni sebanyak 46 persen. Selanjutnya pecahan Rp5 ribu sebanyak 35 persen dan pecahan Rp2 ribu sebanyak 17 persen. Perbandingan kenaikan siklus perputaran uang terlihat pada jumlah outflow tahun 2012 mencapai Rp1,412 trilun, outflow 2011 Rp1.018 Trilun (UPB Rp816 miliar dan UPK Rp202 miliar) dan tahun 2010 hanya Rp815 miliar (UPB Rp637 miliar dan UPK Rp178 miliar). Penukaran BI tahun 2012 sebesar Rp39 miliar-an oleh 6.219 orang, tahun 2011 Rp31 miliar-an oleh 6.111 orang dan tahun 2010 sebesar Rp29 miliar oleh 6.048 orang. Ismail menambahkan peningkatan outflow juga dipengaruhi penarikan bank untuk kebutuhan ramadhan dan lebaran. BI mencatat penarikan bank tahun 2012 mencapai Rp1,373 triliun. Meningkat dibandingkan dua tahun lalu yakni, Rp986 miliar pada tahun 2011 dan Rp786 tahun 2010. “Tren tiap tahun memang selalu terjadi kenaikan. Dengan persentasi yang cukup stabil,” imbuhnya.(tta)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: