Asus X441SA Punya Kapasitas RAM Lebih Besar
CIREBON - Makin banyaknya produksi smartphone dengan berbagai fitur canggih, tak lantas memudarkan minat konsumen memilih komputer jinjing (laptop) sebagai perangkat kerja. Salah satu produsen laptop, Asus meluncurkan tipe terbaru X441SA dengan kapasitas RAM 4 GB, lebih besar dari seri sebelumnya hanya 2 GB. \"Tipe pendahulunya kami juga masih jual dan bedanya hanya pada kapasitas RAM saja,\" ujar Penanggung Jawab Cortana Computer Sefni. Menurut Sefni, laptop yang belum genap sepekan dipasarkan ini masuk dalam produk promo Asus. Dengan banderol harga Rp3,7 jutaan, konsumen dapat lebih leluasa menyimpan berbagai aplikasi tanpa harus khawatir memori habis, karena sudah memiliki RAM yang lebih besar. \"RAM besar bukan hanya sekadar bisa simpan lebih banyak aplikasi, tetapi juga berpengaruh pada kecepatan data operasi,\" tuturnya pada Radar, Jumat (25/11). Secara tampilan, Asus X441SA sudah sangat stylish dan tipis. Spesifikasi lainnya antara lain menggunakan prosesor intel dual core N3060, Hard Disk 500GB, DVD-RW dan ukuran layar 14 inci. Dengan spesifikasi tersebut, laptop dengan tampilan depan doff ini bisa merangkul semua segmen dengan beragam kebutuhan, baik itu perkantoran ataupun anak sekolah. Kehadiran seri Asus baru ini, tentu akan dengan mudah menarik perhatian konsumen. Apalagi seri sebelumnya masih ditawarkan dengan selisih harga yang tak terpaut jauh yaitu Rp3,5 jutaan. Sefni menambahkan, Asus pun tak hanya fokus pada tipe baru dan teknologinya, layanan purna jual pun tetap jadi nomor satu. Di Cirebon, pengguna Asus dapat dengan mudah mendatangi service centre Asus, jika terjadi sesuatu pada unit yang digunakan. \"Di Cirebon sudah ada, itu juga jadi salah satu poin jual Asus,\" imbuhnya. (tta)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: