136 Anggota Naik Pangkat, 11 Lainnya Terpaksa Ditunda

136 Anggota Naik Pangkat, 11 Lainnya Terpaksa Ditunda

CIREBON - Polres Cirebon menggelar tradisi kenaikan pangkat bagi anggotanya di halaman depan Mako Polres Cirebon, Sumber Kabupaten Cirebon, Jumat (30/12). Sejumlah 136 anggota Polres Cirebon diresmikan naik pangkat, karena memenuhi persyaratan. Namun ada 11 anggota Polres Cirebon yang ditunda kenaikan pangkatnya karena melakukan pelanggaran dan belum memenuhi syarat.

Kenaikan pangkat tersebut salah satunya kenaingkan pangkat dari AKP ke Kompol 1 orang yaitu Kapolsek Lemahabang Kompol Nanang Suprianto SH.

Tradisi kenaikan pangkat tersebut dilakukan upacara yang dipimpin langsung oleh Kapolres Cirebon AKBP Risto Samudra, kemudian dilanjut dengan sujud syukur yang dilakukan oleh para anggota atas kenaikan pangkat tersebut. Kemudian semua para perwira Polres Cirebon yang terdiri dari setiap Polsek di Kabupaten Cirebon ini menyampaikan selamat kepada para anggota yang naik pangkat dan tradisi dimandikan dengan air bunga.

Dalam amanatnya Kapolres Cirebon AKBP Risto Samudra menyampaikan bahwa kenaikan pangkat ini bukanlah yang pertama kali namun harus menjadi pelajaran yang berharga. Seiring kenaikan pangkat ini maka bertambah pula tanggung jawab terhadap masyarakat, keluarga dan tugas kedinasan.

\"Selain menjadi keberhasilan juga menjadi motivasi tersendiri bagi anggota untuk lebih baik lagi dalam melaksanakan tugas dan menjadi kebanggan untuk keluarga, diharapkan dengan kenaikan pangkat ini menjadikan anggota lebih dewasa dan bertanggung jawab,\" katanya. (cecep)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: