Tak Melarang dan Memaksa untuk Aksi 112, Ini Syarat dari Buya Yahya

Tak Melarang dan Memaksa untuk Aksi 112, Ini Syarat dari Buya Yahya

CIREBON – Pimpinan Pondok Pesantren Al Bahjah, Buya Yahya mengimbau, kepada seluruh masyarakat agar dapat menjaga ketertibaan pada saat akan melakukan unjuk rasa 112 di Jakarta pada Sabtu mendatang. Buya mengatakan, dirinya tidak melarang dan tidak memaksa siapapun untuk terlibat dalam aksi 112. Namun, Buya meminta kepada seluruh peserta aksi 112 agar melakukan demo sesuai prinsip yang diajarkan Nabi Muhammad SAW. “Yang mau berangkat silakan berangkat. Tapi ingat, lakukan dengan keindahan. Kalo yang tidak berangkat, mari sama-sama berdoa untuk keselamatan bangsa ini,” ungkap Buya Yahya kepada radarcirebon.com, Kamis (9/2). Kemudian, lanjut Buya, aparat kepolisian diminta untuk selalu waspada. Dalam hal ini, bila ada peserta unjuk rasa yang anarkis, polisi harus segera mengamankan peserta tersebut. Sehingga, suasana demo, nantinya tetap kondusif. “Dari pihak yang mengadakan demo hendaknya waspada. Kemudian, aparat juga tahu bawasanya demo sebelumnya membuktikan, kalo demo itu diikuti orang-orang baik dan lembut. Jika ternyata ada peserta yang rusuh, segera saja dipegang. Itu akan memperkeruh,” jelas Buya.(fazri)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: