Baznas Kota Punya Program Bagus, Ini Harapan Komisi C

Baznas Kota Punya Program Bagus, Ini Harapan Komisi C

CIREBON - Komisi C DPRD Kota Cirebon khawatir dengan eksistensi Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Cirebon. Pasalnya, lembaga itu, dinilai belum mampu bersaing dengan lembaga amil zakat swasta.  Hal itu dianggap sebagai indikator bahwa masyarakat masih belum memiliki kepercayaan penuh dalam menyerahkan zakatnya ke Baznas. Ketua Komisi C DPRD Kota Cirebon, dr Doddy Ariyanto MM mengatakan, harusnya Baznas dapat lebih eksis daripada lembaga amil zakat swasta. Karena, kata Doddy, Baznas Kota Cirebon memiliki program yang sangat baik dalam mengelola dan menyalurkan zakat. Program itu yakni, Cirebon Sehat, Cirebon Cerdas, Cirebon Takwa, Cirebon Peduli. “Sayangnya masyarakat Kota Cirebon saat ini masih belum bisa merasakan program jempolan yang digelontorkan oleh Baznas Kota Cirebon,” kata Doddy kepada awak media usai hearing bersama Baznas Kota Cirebon, Senin (13/2). “Baznas ini kan belum mengaplikasikan pogramnya itu. Sehingga, stigma masyarakat adalah belum melihat Baznas Kota Cirebon menyalurkan dan merasakan langsung pengelolaan zakat yang dilakukan oleh Baznas,” lanjut Doddy. Untuk tahun ini, kata Doddy,  Baznas Kota Cirebon harus fokus pada program yang telah direncanakan. Sehingga mampu untuk mencapai target. “Tahun ini, Baznas harus bisa mencapai target pada dua bidang, Cirebon Sehat dan Cerdas,” ucap Doddy. (fazri)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: