Sebelum Bunuh Kim Jong-nam, Siti Aisyah Sempat Temui Mantan Mertua

Sebelum Bunuh Kim Jong-nam, Siti Aisyah Sempat Temui Mantan Mertua

JAKARTA - Pagi masih buta saat Siti Aisyah harus meninggalkan rumah mantan mertuanya di kawasan Jakarta Barat pada 29 Januari lalu. Dia harus segera menuju bandara karena pesawat yang akan membawa dia ke Batam dijadwalkan terbang pukul 08.00 WIB. Itulah pertemuan terakhir Siti Aisyah dengan kerabatnya sebelum ditangkap Polisi Diraja Malaysia Kamis lalu (16/2). Perempuan 25 tahun asal Serang tersebut dituduh ikut membunuh Kim Jong-nam, kakak pemimpin Korea Utara Kim Jong-un. \"Sebelum bertolak ke Batam, Aisyah datang ke sini untuk ikut merayakan Imlek pada 28 Januari lalu,\" kata Liang Kiong, mantan mertua Aisyah, seperti dilansir Jawa Pos kemarin (17/2). \"Setiap kali hendak ke luar negeri dan lewat Jakarta, dia selalu mampir untuk mengunjungi putranya,\" lanjut dia. Aisyah dulu adalah karyawan Liang Kiong. Kemudian dipersunting putra Liang Kiong yang bernama Gunawan. Karena suatu hal, mereka bercerai setelah dikaruniai seorang putra. \"Saya tidak tahu aktivitas Aisyah sekarang seperti apa. Meski kami sering bertemu,\" ucap Liang Kiong. Ya, di paspor tertulis bahwa perempuan kelahiran 11 Febrauari 1992 itu pernah tinggal di Jalan Angke Indah, Kelurahan Angke, Kecamatan Tambora, Jakarta Barat. Nah, di sanalah dulu Liang Kiong tinggal. Saat itu Aisyah berkerja di perusahaan konveksi Liang Kiong hingga akhirnya menjadi menantunya.(byu/bay/jawapos.com)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: