Duh, Sampah Numpuk di Pinggir Jalan, Warga Protes  Minta TPS

Duh, Sampah Numpuk di Pinggir Jalan, Warga Protes  Minta TPS

MAJALENGKA - Warga blok Desa Gandasari Kecamatan Kasokandel mengharapkan pembangunan tempat pembuangan sampah (TPS) di wilayah mereka. Selama ini warga masih membuang sampah di bantaran sungai Cideres dan pinggir jalan, karena tidak ada penampungan sampah. Salah seorang warga, Anto menyebutkan sarana kebersihan lingkungan di desanya selama ini memang kurang diperhatikan. Sehingga perlu upaya pengembangan fisik maupun mental masyarakat, supaya bisa meningkatkan taraf kesadaran menjaga kelestarian lingkungan. Selama ini warga terpaksa membuang sampah ke pinggir jalan, karena memang tidak ada tempat pembuangan sampah (TPS) alternatif bagi warga. “Perlu membangun sarana pembuangan sampah yang lebih representatif, daripada sekarang sampah dibuang di pinggir jalan. Tentu mengganggu pemandangan dam mengeluarkan bau tidak sedap,” ujarnya. Dia berharap jika sudah ada sarananya, maka warga perlahan-lahan sadar untuk tidak lagi membuang sampah ke tempat sembarangan. Hal itu tentunya bisa berdampak pada efek positif lainya, yakni mencegah luapan sungai akibat saluran yang tertutup sampah, dan jalan akan lebih enak dikihat. Warga lainnya Rosid menambahkan, sebagai warga yang sering melintas di kawasan tersebut merasa sangat risih dan terganggu melihat tumpukan sampah di pinggir jalan. Tapi karena dia hanya warga biasa, terkadang bingung menindaklanjuti temuan dan harapannya itu. Sehingga perlu diajukan ke pihak terkait agar masalah warga terselesaikan. “Kita yang setiap hari melintas sebetulnya risih, tapi mau gimana lagi. Lapor ke siapa juga saya nggak paham alurnya. Maklum cuma orang kecil biasa. Mudah-mudahan keluhan kami ini bisa menjadi pertimbangan agar masalah di lingkungan kami lekas teratasi,” imbuhnya. (azs)    

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: