13 Petani Selamat dari Perahu Maut, Ini Daftar Namanya

13 Petani Selamat dari Perahu Maut, Ini Daftar Namanya

MAJALENGKA - Kapolres Majalengka melalui Kapolsek Jatitujuh AKP Asep Supriyadi menuturkan, selain korban tewas tenggelam sudah berhasil teridentifikasi, sejumlah penumpang perahu yang selamat juga berhasil didata. \"Ke tiga belas korban selamat merupakan petani dan masih satu desa tapi beda blok saja. Yakni Blok Sibatok, Blok Pande, Blok Sibatom Desa Sumber Kulon. Dan satu orang dari Desa Jatiraga Kec Jatitujuh,\" jelasnya. (Baca: Perahu Padat Penumpang Diduga Bocor, 9 Petani Tewas) Kapolsek menyebutkan, data sementara terbaru yakni 9 tewas dan 13 selamat. Sehingga petani yang naik perahu berjumlah 22 orang. Perahu itu sendiri dikemudikan atau dinahkodai oleh Suhendi, termasuk korban yang berhasil menyelamatkan diri. Inilah daftar nama 13 petani yang selamat dari perahu maut: 1. Kini (P), Desa Sumber Kulon Kec Jatitujuh 2. Andri Sucipto, (L), Desa Sumber Kulon 3. Sarti (p), Desa Sumber Kulon 4. Taniah (P), Desa Sumber Kulon 5. Sarini (P), Desa Sumber Kulon 6. Karyati (P), Desa Jatiraga 7. Suminah (P), Desa Jatiraga. 8. Surini (P), Desa Jatiraga 9. Wati (P), Desa Jatiraga. 10.Jubaedah (P), Desa Jatiraga. 11. Aam (P), Desa Jatiraga 12. Edi (L), Desa Jatiraga 13. Suhendi (L) (Nahkoda ), Desa Jatiraga.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: