Kabar Duka, Owner Grage Group Boediman Kusika Tutup Usia

Kabar Duka, Owner Grage Group Boediman Kusika Tutup Usia

  CIREBON- Kabar duka datang dari Grage Group. Presiden Komisaris Grage Group Budiman Kusika meninggal dunia di RS Pondok Indah (RSPI) Jakarta Jumat (14/4) sekitar pukul 19.30. Dalam beberapa waktu terakhir owner Grage Group ini menjalani perawatan medis karena komplikasi seperti jantung dan gagal ginjal. Managing Director Grage Group Ratu Sukmayani mengatakan dua minggu sebelumnya almarhum menjalani perawatan di salah satu rumah sakit di Singapura. “Dari Singapura minta pulang ke Indonesia, kita bawa ke RSPI, masuk ICCU. Tadi pagi (kemarin, red) sampai siang terus ngedrop lalu engga ada (meninggal, red),\" katanya saat dihubungi Radar Cirebon (grup radarcirebon.com), tadi malam (14/4). Jenazah akan disalatkan di Masjid Hijau Grage City Cirebon, hari ini (15/4). Kemudian dimakamkan di Pemakaman Kemlaten Cirebon. \"Jam 8 pagi berangkat dari Jakarta, disalatkan, lalu habis dzuhur rencananya dimakamkan,\" ujarnya. Sementara itu, segenap karyawan Grage City menggelar doa bersama di kantor Pemasaran Grage City, tadi malam (14/4). Doa bersama dilakukan sekaligus persiapan untuk menyambut kedatangan jenazah almarhum Boediman Kusika yang akan disalatkan di Masjid Hijau Grage City, hari ini (15/4). General Manager Grage City Imam Siswoyo mengatakan kabar duka ini membuatnya langsung gerak cepat membentuk tim dengan karyawannya untuk menyambut kedatangan jenazah di Cirebon. \"Mulai malam ini (tadi mala, red) kita sudah doa bersama sebagai bentuk rasa sayang kami terhadap beliau sosok pimpinan sekaligus bapak yang kami sayangi,\" katanya kepada Radar, tadi malam. Dikatakan Imam, sampai tujuh hari ke depan pihaknya bersama DKM Masjid Hijau Grage City dan Yayasan Grage Muslimin akan menggelar tahlilan di Masjid Hijau Grage City Cirebon. Rencananya, tahlilan selama tujuh hari akan digelar setiap bada salat isya. \"Kami juga sekaligus mengajak masyarakat yang ingin ikut tahlilan, boleh datang ke Masjid Hijau setiap habis Isya,\" tuturnya. (nda)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: