Jaga Stabilitas Harga Sembako, Kemendag Gelar Pasar Murah

Jaga Stabilitas Harga Sembako, Kemendag Gelar Pasar Murah

CIREBON - Kementerian Perdagangan (Kemendag) menggelar pasar murah di Pondok Pesantren Washiatul Ulama di Jalan Karya Bakti III Grenjeng Harjamukti, Kota Cirebon, Sabtu (10/6). Sebanyak 500 paket sembako dijual dengan harga murah, khusus untuk warga sekitar pesantren yang membutuhkan bahan pangan saat bulan Ramadan. \"Sembako ini khusus untuk warga sekitar. Sebelumnya mereka terlebih dahulu didata dan diberikan voucher sebagai tanda bukti penerima,\" jelas Staf Khusus Bidang Hubungan Antar Lembaga dan Peningkatan Sarana Perdagangan Kemendag, Eva Yuliana. Eva menjelaskan, satu paket sembako dijual Rp50 ribu. Di mana, harga asli dipasaran Rp 110 ribu. Kemudian, dirinya sengaja memasarkan di pesantren-pesantren. Pasalnya, pesantren dirasa memberikan banyak manfaat bagi masyarakat. \"Uang hasil jualan sembako murah ini, kita akan salurkan ke pesantren untuk biaya pendidikan dan perbaikan sarana dan prasarana. Selain masyarkat, pesantren pun dapat manfaatnya,\" jelas Eva. Lebih lanjut Eva menjelaskan, secara keseluruhan ada sekitar 300 pesantren se-Indonesia yang akan disambangi untuk menggelar pasar murah. \"Kalau di Cirebon ada tiga pesantren yang kami datangi,\" jelas Eva. Dikatakan Eva, pihaknya akan memfasilitasi para pengusaha swasta yang ingin menyalurkan CSR dalam bentuk sembako. \"Semoga sinergitas kami, dalam hal ini pemerintah, swasta, dan pesantren dapat memberikan dampak positif perekonomian Indonesia jelang Idul Fitri,\" ujar Eva. Masih, kata Eva, kegiatan itu dilakukan sebagai tindak lanjut intruksi Presiden, Joko Widodo yang menginginkan harga bahan pokok stabil. (fazri)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: