Pengunjung Keluhkan Kurangnya Sarana, Curug Cilutung Perlu Penataan

Pengunjung Keluhkan Kurangnya Sarana, Curug Cilutung Perlu Penataan

MAJALENGKA-Pesona alam objek wisata curug Cilutung di Dusun Ciranca, Desa Talagakulon, Kecamatan Talaga, menjadi salah satu daya tarik bagi para pengunjung. Setiap hari libur, tempat wisata yang memiliki ciri khas hamparan batu serta air terjun itu menjadi alternatif wisata keluarga. Seperti pantau Radar, banyak pengunjung dari berbagai daerah yang sengaja berwisata ke curug Cilutung. Selain selfie di sekitar hamparan batu alam, pengunjung juga juga bisa menikmati keindahan air terjun. Orang tua juga bisa memanjakan anak-anaknya dengan menikmati arena bermain, bahkan banyak yang sengaja datang untuk memancing ikan di sekitar kawasan curug Cilutung. Anton, salah seorang pengunjung menuturkan betah berlama-lama di kawasan curug Cilutung. Selain letaknya mudah dijangkau dan tiket masuknya relatif terjangkau berbagai kalangan, curug tersebut juga memiliki hawa sejuk pegunungan yang bebas polusi. “Curug Cilutung juga banyak memiliki keunikan dan daya tarik yang tidak ada di tempat wisata lain, ditambah pemandangan alamnya yang luar biasa tentu bisa memberi kepuasan kepada para pengunjung,” tuturnya. Hal senada diakui Yusup Hidayat SP, warga Kelurahan Tarikolot Kecamatan Majalengka. Menurutnya curug Cilutung merupakan tempat wisata alam yang masih alami, dan memiliki potensi dikembangkan untuk menjadi tujuan wisata alam di Kabupaten Majalengka. Apalagi jika lebih optimal dan ditunjang berbagai sarana, tidak menutup kemungkinan akan lebih banyak pengunjung yang datang. “Untuk menarik perhatian pengunjung, sangat dibutuhkan berbagai sentuhan penataan. Diharapkan juga ada peran Pemkab Majalengka serta dukungan investor untuk mengembangkan objek wisata alam tersebut,” pungkasnya. (har)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: