Sudah Kesal, Warga Gerebek Rumah Bandar Obat Terlarang

Sudah Kesal, Warga Gerebek Rumah Bandar Obat Terlarang

CIREBON- Warga RW 01 dan dari RW 10 Pesisir Selatan sudah tak tahan dengan sejumlah orang yang diduga bandar obat-obatan terlarang. Selasa malam (5/9), mereka pun kompak menggerebek beberapa rumah yang diduga dijadikan persembunyian Bandar obat-obatan terlarang itu. Sayangnya, warga gagal menangkap sang bandar obat. Ketika diegrebek, tak ada orang atau bandar narkoba di dalam rumah-rumah itu. Polisi juga turut hadir agar bisa meredam amarah warga. “Kami turun bersama warga menggerebek Bandar obat. Tapi sayangnya belum berhasil ditangkap,” tandas Kapolsek Lemahwungkuk Iptu Momon. Momom mengungkapkan, kekesalan warga mencapai puncak lantaran banyak anak-anak yang menjadi pencandu obat-obatan. “Ini semua berawal dari banyaknya anak-anak warga yang ketagihan obat-obatan. Lalu warga sudah ketahui bandarnya. Mereka akhirnya berkoordinasi dengan kami melakukan penggerebekan bandar,” ujarnya. Momon mengatakan kurang lebih dua jam mereka mencari bandar obat itu. Mereka melakukan pencarian sejak pukul 21.30 hingga menjelang 23.30. Masih kata Momon, satu minggu sebelumnya warga sudah mulai mengeluhkan maraknya peredaran obatobatan. Dia pun berjanji akan segera menuntaskan peredaran obat yang dikeluhkan warga. (den)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: