Accu PJU yang Hilang Dicuri Bertambah

Accu PJU yang Hilang Dicuri Bertambah

MAJALENGKA–Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Majalengka Yusanto Wibowo SIP MM mengaku geram dengan hilangnya accu Penerangan Jalan Umum (PJU), yang tidak hanya terjadi wilayah Ligung saja. setelah dilakukan pengecekan, ternyata accu yang raib digondol maling juga terjadi di sejumlah titik di kota angin. “Bahkan kalau kita cek hampir tersebar menyeluruh di sejumlah daerah di Kabupaten Majalengka. PJU yang menggunakan tenaga surya ini memang hampir seluruhnya terpasang di kota angin yang dianggarkan satu tahun lalu,” tegasnya. Terkait semakin banyaknya accu PJU yang hilang, mantan kepala BPLH Majalengka ini meminta kerja sama pihak kepolisian dan seluruh masyarakat. Jika malam hari menemukan pencuri accu PJU lebih baik tangkap langsung. “Kalau warga atau pihak kepolisian melihat ada orang naik tangga dan mencopot accu PJU tanpa memakai seragam Dishub, langsung tangkap saja. Petugas Dishub selalu memakai seragam ketika membetulkan kerusakan PJU di sejumlah titik. Apalagi aktivitas malam hari jarang kami lakukan,” imbaunya. Pihaknya meminta maaf kepada seluruh masyarakat Majalengka dan pengendara, karena beberapa bulan terakhir ruas jalan poros dan alternatif di sejumlah titik di Majalengka gelap. Kehilanggan perangkat PJU bertenaga surya ini tentu menjadi kerugian besar. Sebab harga satu unit Accu PJU Rp2,5 juta. Pihaknya berencana tahun depan kembali menganggarkan pengadaan accu agar kondisi jalan menjadi terang kembali. Keberadaan PJU dinilai sangat penting guna mencegah kecelakaan lalu lintas hingga meminimalisasi aksi kejahatan di malam hari. “Di jalan Lanud S Sukani mulai Jatiwangi hingga Desa Ampel Kecamatan Ligung saja sudah sekitar 30 unit accu yang hilang. Belum lagi sejumlah titik di daerah lainnya. Kami belum pastikan berapa jumlah accu yang hilang secara keseluruhan, yang pasti kita akan upayakan menganggarkan kembali,” tandasnya. (ono)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: