Dinkes Tingkatkan Germas Antisipasi DBD
MAJALENGKA-Mengantisipasi penyakit demam berdarah dengue (DBD) di musim hujan saat ini, Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Majalengka mengimbau masyarakat untuk terus menggalakan program Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas). Kepala Dinas Kesehatan H Alimudin SSos MM MMKes mengungkapkan, pola yang harus dilaksanakan dalam program tersebut diantaranya mengajak masyarakat memakan makanan bergizi, menjaga kebersihan lingkungan, dan berolahraga dengan teratur. “Permintaan fogging mulai banyak, namun itu bukan solusi untuk mencegah kasus DBD. Yang paling penting itu kesadaran masyarakat menerapkan perilaku hidup sehat, sehingga terhindar dari kasus DBD,” ungkap Alimudin. Pola hidup sehat seperti menjaga kebersihan lingkungan sekitar juga perlu mendapat dukungan dari semua pihak, dan salah satu langkah kongkrit yang akan dilaksanakan Dinkes ialah intensis sosialisasi menjaga kesehatan dan kebersihan masyarakat. Masyarakat juga wajib tahu bahwa fogging sifatnya hanya sementara untuk mengusir nyamuk, dan untuk mencegah kasus DBD sangat diperlukan perilaku hidup bersih dan sehat dalam rangka membasmi jentik nyamuk di lingkungan tempat tinggal masing-masing. Selain itu, jika ada temuan kasus DBD segera melapor ke Puskesmas terdekat. Sementara Wakil Bupati Majalengka DR H Karna Sobahi MMPd meminta masyarakat lebih giat melakukan kegiatan gotong royong, seperti membersihkan saluran air (drainase), mengubur sampah bekas yang tergenang air, membersihkan bak air, dan memakai lotion anti nyamuk saat berada di luar rumah. “Masyarakat juga dianjurkan mengonsumsi makanan yang sehat dan bergizi, sehingga daya tahan tubuh tetap prima,” pungkasnya. (bae)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: