Wisatawan Diminta Hati-hati, Jalan Terasering Panyaweuyan Longsor
MAJALENGKA–Wisatawan yang akan berkunjung ke Terasering Panyaweuyan Argapura diminta untuk berhati-hati. Ruas jalan yang berada di lokasi wisata alam tersebut kondisinya rusak dan membahayakan. Tepatnya di jalur ramai (warung nongkrong para pengunjung), bahu jalan terancam putus oleh gerusan air hujan. “Kami berharap kepada dinas terkait untuk segera mengantisipasi, mengingat pengunjung sudah semakin ramai. Baik roda empat maupun roda dua. Kepadatan lalulintas dari dua arah semakin meningkat, jangan sampai ada hal-hal yang tidak diinginkan,” pinta warganet, Okka Supardan. Dalam postingan yang di kirim ke laman grup facebook Majalengka, pria yang hobi fotografi ini mengunggah beberapa foto. Pada foto itu tergambarkan dengan jelas kondisi bahu jalan yang ambrol terkena longsor. “Karena prospek wisata terasering Argapura merupakan tujuan utama para pengunjung baik lokal maupun manca negara, kami minta pemerintah agar lebih memaksimalkan akses jalan. Juga benahi area parkir yang belum memenuhi standar oprasional pelayanan (sop). Terima kasih,” tulisnya. Seperti diketahui obyek wisata alam terasering Panyaweuyan menjadi destinasi utama karena semakin terkenal. Ribuan wisatawan yang datang tidak hanya lokal tapi mancanegara. Untuk mencapai lokasi Terasering Panyaweuyan Argapura, bisa menggunakan sepeda motor ataupun mobil. Bisa diakses dari dari Terminal Maja dengan menyusururi jalan ke arah Argalingga hingga di pertigaan Sadasari-Sukasari. Lalu berbelok ke kanan, setelah jembatan Cilongkrang kemudian belok lagi kiri ke arah Teja Permana, Cibunut atau Cibuluh. (tos)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: