Mati Kutu

Mati Kutu

1 Southampton v Arsenal 1 SOUTHAMPTON - Fans Arsenal terhibur saat menonton laga tim kesayangannya di penghujung 2012. Bagaimana tidak, Arsenal memberikan performa brilian setelah menghantam Newcastle United dengan skor tenis 7-3. Apalagi, itu terjadi di kandang sendiri, Stadion Emirates (29/12). Karena itu, Gooners -sebutan fans Arsenal- memiliki ekspektasi tinggi ketika hanya Southampton yang menjadi lawan klub kesayangannya mengawali 2013. Gooners berharap pasukan Arsene Wenger meraih kemenangan besar lagi. Apalagi dalam pertemuan pertama, Arsenal menang 6-1 atas klub promosi tersebut. Tapi bukannya terealisasi, ekspektasi Gooners malah berubah menjadi kekecewaan besar. Bertanding di St Mary’s kemarin dini hari WIB (2/1), Arsenal harus puas bermain seri 1-1. Itu pun tak ada pemain Arsenal yang mampu mencatatkan namanya dalam scoresheet. Gol Arsenal pada menit ke-41 lahir hanya karena kesalahan Guilherme do Prado. Striker Southampton asal Brasil itu membelokkan bola crossing Theo Walcott ke gawangnya sendiri. Gol itu membalas milik Gaston Ramirez enam menit sebelumnya. \"Kami sangat kecewa dengan hasil dan dengan cara kami bermain. Gol kami pun bukan suatu peluang, itu hanya keberuntungan,\" keluh kapten Arsenal Thomas Vermaelen kepada Arsenal Player. Pelatih Arsenal, Arsene Wenger tak kalah kecewa. Hanya, Wenger menilai hasil seri adalah hasil fair. \"Jika mengacu penampilan kami, saya kira kami tidak layak meraih hasil lebih (kemenangan, red),\" jelasnya. Wenger sebenarnya mempertahankan starting eleven saat menghadapi Newcastle. Di antaranya kembali menurunkan Walcott sebagai penyerang tengah ditopang trio Alex Oxlade-Chamberlain-Santi Cazorla-Lukas Podolski. Namun, berhadapan dengan mantan klubnya, Walcott yang mencetak hat-trick ke gawang Newcastle itu mati kutu. \"Kami seperti kehilangan kreativitas. Kami juga minim penetrasi dan kecepatan sehingga semua kualitas yang dimiliki tidak terlihat. Kami mungkin harus memberikan kredit kepada pemain Southampton. Apakah kami terlalu meremehkan mereka? Saya harap tidak,\" ulas Wenger. Seiring hanya seri, Arsenal tidak hanya tetap tertahan di peringkat kelima dengan 34 angka dari 20 laga. Tertinggal empat angka dengan Chelsea yang baru memainkan laga ke-20 di kandang QPR dini hari nanti WIB (3/12). Tapi, menjadi modal buruk The Gunners menjalani rangkaian laga terjal sepanjang Januari ini. Di antaranya menghadapi Manchester City, Chelsea, dan Liverpool. \"Kami akan menghadapi laga krusial karena lawan-lawan itu merupakan pesaing kami untuk finis di zona Liga Champions. Jadi, sangat penting bagi kami memberi fokus lebih demi meraih kemenangan,\" kata defender Arsenal Laurent Koscielny kepada London 24. \"Ini jelas laga-laga sulit, bahkan seperti perang kecil, karena kami harus berjuang hidup mati di setiap pekan,\" imbuhnya. (dns)   Agenda Berat Arsenal 5 Januari v Swansea (A)        (Piala FA) 13 Januari v Man City (H) (Premier League) 20 Januari v Chelsea (A)        (Premier League) 30 Januari v Liverpool (H) (Premier League)     Statistik Southampton                    Arsenal 5         Tembakan ke Gawang     1 2         Tembakan Melenceng      2 2           Tembakan Diblok            3 4             Offside          3 3               Sepak Pojok            3 2         Kartu Kuning       - 454         Total Umpan             574 76%            Akurasi Umpan       80% 21        Crossing              23 20         Lemparan ke Dalam      21 12            Dribel              13 24           Tekling              27 9          Pelanggaran       7 50%              Bola Udara           50% 44%           Penguasaan Bola         56%

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: