Sampah Menumpuk dan Bau Busuk, Warga Desa Cicadas Resah

Sampah Menumpuk dan Bau Busuk, Warga Desa Cicadas Resah

MAJALENGKA-Pengelolaan sampah yang belum optimal membuat sampah menumpuk, dan mengganggu pemandangan serta menimbulkan bau yang kurang sedap. Kondisi tersebut terjadi di beberapa desa seperti di Desa Cicadas Kecamatan Jatiwangi. Seorang warga Jatiwangi, Asep Rizal mengaku prihatin melihat tumpukan sampah yang ada di pinggir jalan desa yang menimbulkan bau tidak sedap dan lingkungan jadi kotor. “Kami berharap ada upaya dari pemerintah desa dan masyarakat untuk mengelola sampah dengan baik, sehingga tidak bau dan mengganggu lingkungan,” harap Asep. Sekretaris Desa Cicadas Abdul Syukur mengatakan Pemdes Cicadas telah merencanakan dan mengalokasikan dana untuk pembuatan tungku sampah portabel untuk mmengatasi masalah sampah tersebut. “Paling tidak ada tungku sampah portabel untuk mengatasi sampah warga,” ujar Abdul Syukur. (ara)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: