Puting Beliung Terjang Pangenan, Kompleks Pesantren Gedongan Rusak Berat

Puting Beliung Terjang Pangenan, Kompleks Pesantren Gedongan Rusak Berat

CIREBON - Kompleks Ponpes Gedongan Ma’had Al Shighor Desa Ender, Kecamatan Pangenan, porak poranda diterjang puting beliung. Angin kencang itu datang setelah wilayah tersebut diguyur hujan dengan intensitas tinggi, Kamis (22/3) sore. Sejumlah bangunan yang ada di kompleks ponpes rusak berat. Dari mulai ruang kelas, asrama putra dan putri. Bahkan pohon-pohon yang berada di dalam kompleks ponpes tumbang akibat terjangan angin puting beliung. Menurut Ustad Ahmad (27), salah satu pengasuh ponpes, saat kejadian hujan baru saja turun mengguyur wilayah itu. Saat itu di bangunan kelas berlantai dua tengah berlangsung proses belajar mengajar. “Setelah hujan turun, perlahan-lahan angin mulai kencang. Hujan sendiri mulai turun sekitar jam empat sore lebih. Di lantai atas ada yang sedang belajar,” ujarnya. Hujan pun turun semakin deras, ditambah angin yang bertiup semakin kencang. Para siswa yang saat itu tengah belajar pun ketar-ketir. Pasalnya dari bagian atap sudah terdengar suara kencang. “Nah di situ sudah mulai panik. Siswa pun akhirnya turun ke lantai satu dan berkumpul di aula. Hujannya makin gede dan anginnya juga sudah kenceng sekali,” terang Ahmad.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: