Polres Indramayu Gagalkan Pengiriman Ribuan Liter Tuak dari Jawa Tengah

Polres Indramayu Gagalkan Pengiriman Ribuan Liter Tuak dari Jawa Tengah

INDRAMAYU-Satuan Reserse Narkoba Polres Indramayu, mengamankan ribuan liter minuman keras (miras) jenis tuak yang akan dipasarkan di wilayah Kabupaten Indramayu. Minuman racikan berkadar alkohol tersebut diamankan dari sebuah mobil pikap di jalan raya Desa Jatimunggul, Kecamatan Terisi, Kabupaten Indramayu. Kapolres Indramayu AKBP Arif Fajarudin SH MH MAP melalui Kasat Narkoba AKP Deni Rusnandar mengatakan pengungkapan pengiriman miras tersebut berawal dari penangkapan penjual tuak berinisial DYWO (36), warga Desa Tugu, Kecamatan Lelea, dan Sut alias Ganden (40) warga Desa Kendayakan, Kecamatan Terisi, Kabupaten Indramayu. Keduanya diamankan bersama sejumlah barang bukti tuak. Saat diinterogasi, keduanya mengaku, minuman tersebut didapat dari JN alias Iwan, warga Desa Jangga, Kecamatan Losarang, Kabupaten Indramayu. \"Selanjutnya petugas melakukan pengembangan. Dari hasil penyelidikan diketahui akan ada pengiriman kembali minuman jenis tuak. Petugas kemudian melakukan patroli dan memantau jalur yang diindikasikan akan dilewati kendaraan tersebut,\" ujarnya. Di jalan raya Terisi, tepatnya di Desa Jatimunggul, petugas kemudian melihat sebuah mobik pikap yang mencurigakan. Terlebih dari informasi, kendaraan itu memiliki ciri-ciri sesuai yang disebutkan. Tidak beberapa lama kemudian petugas pun bergerak dan langsung mengamankannya. Saat digeledah ditemukan puluhan jeriken berisikan tuak.Pol \"Mobil pikap dengan nopol E 9750 KAP itu sedang parkir di pinggir jalan. Kendaraan tersebut membawa 45 jeriken tuak yang  disembunyikan dengan ditutup terpal. Masing masing jeriken berisikan tuak 25 liter. Jika dikalikan seluruhnya berjumlah 1.125 liter. Petugas juga mengamankan sopir bersama kernetnya. Keduanya bersama barang bukti tuak dan kendaraan tersebut dibawa ke Mapolres Indramayu,\" paparnya. Berdasarkan pengakuan sopir, minuman berasal dari Ajibarang, Banyumas, Jawa Tengah dan akan dikirim ke JN alias Iwan di Desa Jangga, Kecamatan Losarang. (kom)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: