Jumat, Pengumuman Hafiz Cilik di Koran Radar Cirebon

Jumat, Pengumuman Hafiz Cilik di Koran Radar Cirebon

CIREBON-Sedikitnya 260 peserta dari berbagai wilayah mengikuti audisi Hafiz Cilik 24-25 April. Acara kerjasama Rumah Tahfidz Quran (RTQ) AT-Taqwa dan Radar Cirebon Televisi (RCTV) menyaring 48 peserta terpilih yang akan tampil live di RCTV selama Ramadan mulai 14 Mei-9 Juni. Nama pemenang akan diumumkan, Jumat (27/4) melalui Harian Umum Radar Cirebon. Ketua Panitia Hafiz Cilik, H Amin Iskandar Lc MA mengungkapkan, peserta antusias mengikuti audisi meski harus menunggu giliran masuk ke ruang penjurian, termasuk orang tua yang mendampingi. \"Audisi dilakukan dua hari saja, setelah itu ke pengumuman,\" ucap Amin, kepada Radar Cirebon. Dia menjelaskan audisi hafiz cilik dibagi tiga kategori, pertama usia 2,5-5 tahun sebanyak 8 orang (grup A), kategori usia 6-8 tahun sebanyak 16 org (grup A dan B) serta usia 9-12 tahun 24 org (grup A B C). Tujuan kegiatan ini bukan semata-mata mencari juara, lebih dari itu sarana edukasi dan melatih mental tampil anak-anak di depan audiens. Selain itu  mengajarkan Alqur\'an kepada anak-anak, salahsatunya melalui lembaga RTQ sekitar yang kini mulai banyak diminati. Di RTW At-Taqwa sendiri pendaftaran dibuka per semester, yakni Januari dan Juli. \"Kalau dibandingkan saya rasa hafidz cilik tahun ini lebih baik dibanding tahun lalu sebagai gelaran perdana,\" katanya. Penilaian audisi menitikberatkan pada tiga poin, yaitu tajwid, kelancaran hafalan dan tilawah. Masing-masing juri yang menilai adalah ahli di bidangnya, sehingga proses penilaian lebih maksimal dan spesifik. Adakah yang berbeda dibanding tahun lalu? Amin menuturkan dari segi penentuan juara sedikit berbeda. Tahun lalu penentuan hanya juara satu sampai tiga, tahun ini dibagi berdasarkan kategoti, juara umum diambil nilai kumulatif tertinggi dari semua kategori serta juara favorit yang dipilih melalui SMS. \"Tahun ini juga acara selian bisa ditonton lewat channel RCTV, bisa juga dengan aplikasi mobile JPM Stream,\" sebutnya Pemenang tiap ketegori akan mendapatkan uang pembinaan, juara umum berhak mendapat beasiswa di RTQ Rp50 juta (syarat ketentuan berlaku) dan piala bergilir. Sementara bagi pemenang favorit, selain mendapat uang pembinaan juga bingkisan dari para sponsor. (tta)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: