Breaking News: Pesawat Lion Air Tergelincir, Bandar Udara Djalaluddin Gorontalo Ditutup

Breaking News: Pesawat Lion Air Tergelincir, Bandar Udara Djalaluddin Gorontalo Ditutup

    GORONTALO - Bandara Djalaludin Gorontalo ditutup hingga proses evakuasi Pesawat Lion Air JT 892 Boeing 737-800NG registrasi PK-LOO (Keluar RW 27) sebelah kiri Landasan pada pukul 18.35 WITA. Petugas sempat berupaya melakukan evakuasi, namun tertunda lantaran kurangnya alat perlengkapan. \"Pesawat masih di posisi crash, rencana besok dievakuasi, menunggu peralatan evakuasi dari Bandara Soekarno-Hatta. Sementara bandara saya tutup sampai dengan besok (hari ini, Senin 30 April,red),\" jelas Kepala bandara Djalaludin Gorontalo, Power AS, Minggu 29 April 2018. Semua awak dan penumpang Pesawat Lion Air bernomor JT 892 yang tergelincir di Bandar Udara Djalaluddin di Gorontalo dipastikan selamat. Hanya ada dua penumpang yang dirujuk ke rumah sakit dari 174 penumpang dan tujuh kru. Menurut Corporate Communications Strategic of Lion Air, Danang Mandala Prihantoro, tergelincirnya pesawat saat cuaca dalam kondisi hujan. “Saat situasi ini terjadi, jarak pandang dilaporkan memenuhi persyaratan pendaratan dan kondisi hujan,” ujar Danang Mandala dalam keterangan tertulisnya, Minggu (29/4). (wb)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: